Penerapan metode pembelajaran berbasis proyek (Project Base Learning) untuk peningkatan kualitas pembelajaran mata diklat pemetaan topografi pada program keahlian geologi pertambangan di SMK Negeri I Balikpapan / Ahmad Hurianda - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan metode pembelajaran berbasis proyek (Project Base Learning) untuk peningkatan kualitas pembelajaran mata diklat pemetaan topografi pada program keahlian geologi pertambangan di SMK Negeri I Balikpapan / Ahmad Hurianda

Hurianda, Ahmad (2009) Penerapan metode pembelajaran berbasis proyek (Project Base Learning) untuk peningkatan kualitas pembelajaran mata diklat pemetaan topografi pada program keahlian geologi pertambangan di SMK Negeri I Balikpapan / Ahmad Hurianda. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dalam kegiatan belajar mengajar pemilihan metode pembelajaran yang diperlukan oleh guru sesuai dengan tujuan yang ingin di capai setelah proses pembelajaran berakhir. Penelitian ini dilakukan dengan menerapkan model Pembelajaran Berbasis Proyek sebagai model pembelajarannya yang bertujuan untuk upaya peningkatan kualitas pembelajaran mata diklat Pemetaan Topografi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas yang menggunakan model Pembelajaran Berbasis Proyek dalam proses pem- belajarannya. Alasan penggunaan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui efektifitas penerapan Pembelajaran Berbasis Proyek pada kompetensi mata diklat Pemetaan Topografi dengan sub pokok bahasan pengukuran poligon tertutup dan detil dalam meningkatkan hasil belajar siswa Kelas XI Geologi Pertambangan di SMK Negeri 1 Balikpapan. Teknik pengumpulan data pada pe- nelitian ini adalah dengan observasi tes dan angket. Analisa data yang digunakan adalah tabel skor. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus siklus pertama pe- laksanaan penelitian dilakukan selama 1 kali pertemuan dengan waktu 8 x 45 menit dengan materi pengukuran poligon tertutup menggunakan metode Pem- belajaran Berbasis Proyek. Hasil dalam pelaksanaan siklus I belum memenuhi target yang diinginkan yaitu siswa yang kompeten baru mencapai 75% sedangkan target yang ingin dicapai adalah 80% untuk itu dilaksanakan siklus ke II. Pelaksanaan siklus II merupakan kelanjutan dari siklus I dan merupakan usaha perbaikan dari hasil analisis siklus I terutama kekurangan pelaksanaan siklus I materi yang diberikan pada siklus II yaitu Pengukuran Detil. Pelaksanaan penelitian pada siklus ke II diperoleh hasil 92 86% hal ini sudah melampaui terget yang diinginkan sehingga penelitian dianggap cukup. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa penerapan metode Pembelajaran Berbasis Proyek terbukti sangat efektif dalam meningkatkan Kualitas Pembelajaran Mata Diklat Pemetaan Topografi. Saran yang dapat diajukan dari hasil penelitian ini adalah model Pem- belajaran Berbasis Proyek ini dapat digunakan sebagai model pembelajaran alternatif mata diklat produktif Pemetaan Topografi maupun pada mata diklat produktif yang lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/45208

Actions (login required)

View Item View Item