Implementasi metode Course Review Honary (DRH) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada pelajaran matematika kelas IV semester 1. SDN Tumpak Kepuh 02 Blitar / Tety Nur Cholifah - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi metode Course Review Honary (DRH) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada pelajaran matematika kelas IV semester 1. SDN Tumpak Kepuh 02 Blitar / Tety Nur Cholifah

Cholifah, Tety Nur (2014) Implementasi metode Course Review Honary (DRH) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada pelajaran matematika kelas IV semester 1. SDN Tumpak Kepuh 02 Blitar / Tety Nur Cholifah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Cholifah T.N. 2013. Implementasi Metode Course Review Horay (CRH) untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Pada Pelajaran Matematika Kelas IV Semester 1 SDN Tumpakkepuh 02 Blitar. Skripsi Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Sulton M.Pd (2) Eka Pramono Adi S.IP. M.Si Kata Kunci Penerapan Metode CRH Aktivitas Hasil Belajar. Pendidikan saat ini dalam peranan pemerintah mengupayakan agar pendidikan di Indonesia lebih memiliki makna dan lebih maju. Tetapi pada kenyataannya proses belajar mengajar pada pembelajaran Matematika di SDN Tumpakkepuh 02 Blitar peran siswa hanya terikat dengan apa yang guru inginkan dalam pembelajaran bukan dari siswa sendiri yang muncul. Sehingga hal itu akan mempengaruhi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa. Maka diperlukan metode pembelajaran yang digunakan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa atau digunakan untuk memperbaiki pendidikan di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan penerapan metode CRH dan aktivitas belajar siswa yang diharapkan dapat meningkatkan aktivitas pembelajaran siswa dalam dalam pelaksanaan pembelajaran Matematika (2) melalui penerapan metode CRH diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pelaksanaan pembelajaran Matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas (PTK) dalam penerapan metode CRH pada pembelajaran Matematika kelas IV semester 1 dengan kompetensi dasar Menentukan besar sudut dengan satuan tidak baku dan satuan derajat yang dilaksanakan 2 siklus. Dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi wawancara dokumentasi dan test. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2013/2014. Dalam penelitian ini peneliti menjadi pengajar dan guru kelas sebagai observer. 12288 12288 12288 12288 Dalam pelaksanaan siklus 2 dengan menggunakan metode CRH penerapan yang dilakukan guru di kelas sudah baik yaitu pada pada indikator pra kegiatan dan kegiatan awal yaitu guru sudah melaksanakannya dengan baik pada indikator penggunaan media pembelajaran yaitu sudah menggunakan media yang menarik agar siswa tidak bosan pada indikator pelaksanan kegiatan CRH yaitu sudah dilaksanakan dengan baik sesuai dengan langkah-langkah metode CRH pada indikator kegiatan akhir pembelajaran yaitu sudah dilaksanakan dengan baik dengan menyimpulkan materi yang telah dibahas serta mengevaluasi pembelajaran yang telah disampaikan sesuai dengan lembar observasi yang telah dibuat. Pada aktivitas siswa ditemukan pada indikator kedisiplinan kebanyakan siswa bersikap sopan berdo a memberikan salam dan masuk tepat waktu sudah dilakukan siswa tanpa diperintah pada indikator keberanian siswa berani membacakan jawabannya di depan kelas tanpa perintah guru pada indikator keaktifan siswa aktif bertanya menjawab pertanyaan guru dan melaksanakan tugas tanpa diperintah guru pada indikator ketepatan jawaban siswa berteriak hore atau yel-yel 6-8 kali dalam kegiatan CRH pada indikator kekompakan siswa kompak menampilkan yel-yel tanpa diperinta dan pada indikator kegiatan akhir pembelajaran siswa cenderung sudah tidak pasif lagi akantetapi kebanyakan siswa menarik kesimpulan atau refleksi dari pelajaran saat itu setelah diperintah guru. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan metode CRH pada pembelajaran Matematika siswa kelas IV SDN Tumpakkepuh 02 Blitar dengan kompetensi dasar Menentukan besar sudut dengan satuan tidak baku dan satuan derajat dapat dilaksanakan sesuai dengan langkah metode CRH 65 27 pada awal siklus 1 menjadi 87 23 pada akhir siklus 2. Hasil belajar siswa juga meningkat dari rata-rata siklus 1 69 50 dan ketuntasan kelas mencapai 45% pada ke siklus 2 menjadi 86 95 dan ketuntasan kelas mencapai 85%. Dengan demikian penerapan metode CRH dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Matematika. Berdasarkan hasil penelitian dapat disarankan dalam melakukan metode CRH ini hendaknya guru mempersiakan matang-matang alat yang akan digunakan utuk mengajar di kelas dengan menggunakan metode CRH.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 20 Jan 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/446

Actions (login required)

View Item View Item