Pengaruh motivasi belajar, kebiasaan belajar, dan efikasi diri terhadap prestasi belajar mata pelajaran mekanika statis tentu siswa kelas X SMK Negeri 1 Singosari / Fascal Dhea Cakra Negara - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh motivasi belajar, kebiasaan belajar, dan efikasi diri terhadap prestasi belajar mata pelajaran mekanika statis tentu siswa kelas X SMK Negeri 1 Singosari / Fascal Dhea Cakra Negara

Negara, Fascal Dhea Cakra (2018) Pengaruh motivasi belajar, kebiasaan belajar, dan efikasi diri terhadap prestasi belajar mata pelajaran mekanika statis tentu siswa kelas X SMK Negeri 1 Singosari / Fascal Dhea Cakra Negara. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Negara Fascal Dhea Cakra. 2017. Pengaruh Motivasi Belajar Kebiasaan Belajar dan Efikasi Diri terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Mekanika Statis Tentu di SMK Negeri 1 Singosari Tahun Pelajaran 2017/2018. Skripsi Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Mujiyono M.Pd (II) Drs. Eko Suwarno M.Pd Kata Kunci Motivasi Belajar Kebiasaan Belajar Efikasi Diri. Prestasi merupakan tolak ukur keberhasilan peserta didik dalam proses kegiatan belajar. Prestasi belajar dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal. Motivasi belajar kebiasaan belajar dan efikasi diri merupakan beberapa faktor internal yang mempengaruhinya. Dengan motivasi belajar yang tinggi akan menyebabkan siswa belajar dengan sebaik-baiknya karena ada dorongan baginya. Motivasi yang dimiliki siswa akan memberikan stimulus untuk lebih giat belajar dalam mencapai prestasi belajar yang terbaik. Siswa dengan efikasi diri yang tinggi lebih mampu mengambil keputusan terhadap berbagai pilihan dalam belajar mana yang bisa dan yang tidak bisa dilakukan. Selain itu siswa yang memiliki efikasi diri tinggi lebih mampu mengukur seberapa besar usaha yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan belajarnya. Kebiasaan belajar siswa yang dilakukan secara teratur dan berkesinambungan akan menjadi kebiasaan yang baik bagi siswa yang nantinya akan berpengaruh terhadap prestasi siswa tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh yang signifikan antara motivasi belajar kebiasaan belajar dan efikasi diri terhadap prestasi belajar baik secara parsial maupun simultan Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitaif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Singosari tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 140 siswa. Sampel yang diambil sebanyak 104 siswa dengan teknik proportional cluster random sampling yang diperoleh dengan rumus Slovin. Variabel dalam penelitian ini adalah motivasi belajar kebiasaan belajar dan efikasi diri sebagai variabel independen dan prestasi belajar sebagai variabel dependen. Teknik pengumpulan data adalah melalui angket dan dokumentasi. Adapun teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS 22 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar kebiasaan belajar dan efikasi diri mempunyai pengaruh positif secara signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap prestasi belajar siswa kelas X SMK Negeri 1 Singosari tahun pelajaran 2016/2017. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa sumbangan efektif motivasi belajar terhadap prestasi belajar sebesar 18 6% kebiasaan belajar sebesar 34 4% dan efikasi diri sebesar 38% sedangkan nilai Adjusted R Square sebesar 90 6% dan sisanya sebesar 9 4% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain di luar variabel motivasi belajar kebiasaan belajar dan efikasi diri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/44407

Actions (login required)

View Item View Item