Irfani, Khoirul (2013) Persepsi perencana konstruksi tentang penerapan konsep green construction pada industri jasa konstruksi di Kota Malang / Khoirul Irfani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci persepsi green construction jasa konstruksi perencana konstruksi. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui persepsi perencana konstruksi tentang penerapan konsep green construction pada industri jasa konstruksi di Kota Malang dan mengetahui apakah ada perbedaan persepsi berdasarkan karakteristik perencana konstruksi tentang penerapan konsep green construction pada industri jasa konstruksi di Kota Malang. Rancangan penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data penelitian diperoleh dari kuisioner dengan menggunakan skala likert. Populasi penelitian adalah semua perencana konstruksi yang ada di Kota Malang yang terdiri dari arsitek teknik sipil dan teknik ME. Sampel yang digunakan sebanyak 90 responden yang terdiri dari 30 arsitek 30 teknik sipil dan 30 teknik mekanikal elektrikal. Teknik analisis deskriptif yang digunakan adalah dengan distribusi frekuensi sedangkan untuk menguji hipotesis dengan analisis uji ANOVA varian oneway dengan taraf signifikansi 0 05. Berdasarkan hasil analisis ini diketahui bahwa (1) persepsi perencana konstruksi tentang penerapan konsep green construction pada industri jasa konstruksi di Kota Malang adalah cukup bisa diterapkan (2) tidak terdapat perbedaan persepsi yang signifikan tentang penerapan konsep green construction pada industri jasa konstruksi di Kota Malang berdasarkan karakteristik keahlian perencana konstruksi. Berdasarkan hasil penelitian di atas maka saran yang dapat diberikan adalah (1) agar dilakukan penelitian lanjutan dengan variabel karakterisitk yang berbeda untuk lebih mempertegas hasil penelitian ini (2) diharapkan adanya kebijakan industri jasa konstruksi di Kota Malang khususnya bidang perencanaan untuk menetapkan konsep green construction ini pada seluruh proyek perencanaan yang dilaksanakan yang bertujuan untuk menjaga mutu lingkungan dan meningkatkan daya saing industri jasa konstruksi di Kota Malang (3) diharapkan adanya kebijakan atau peraturan pemerintah tentang konsep green construction yang lebih khusus dan sesuai dengan kondisi tiap kota atau daerah tertentu seperti di Kota Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jul 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/44019 |
Actions (login required)
View Item |