Kecenderungan lama studi dan prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan mahasiswa PTB UM jalur reguler dan non-reguler / Dwi Samekto - Repositori Universitas Negeri Malang

Kecenderungan lama studi dan prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan mahasiswa PTB UM jalur reguler dan non-reguler / Dwi Samekto

Samekto, Dwi (2012) Kecenderungan lama studi dan prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan mahasiswa PTB UM jalur reguler dan non-reguler / Dwi Samekto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci kecenderungan lama studi prestasi belajar. Di Universitas Negeri Malang jurusan Teknik Sipil program studi Pendidikan Teknik Bangunan penyeleksian penerimaan mahasiswa melalui dua jalur yaitu reguler dan non reguler. Adanya perbedaan jalur penerimaan mahasiswa baru diduga akan berdampak pada adanya perbedaan kecenderungan lama belajar dan prestasi belajar mahasiswa. Lama studi merupakan waktu yang dibutuhkan seorang mahasiswa untuk menyelesaikan studi di perguruan tinggi. Prestasi belajar merupakan hasil belajar mahasiswa yang telah diukur dan dinyatakan dalam bentuk nilai. Tujuan dari penelitian ini meliputi (1) mengetahui rata-rata lama studi mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang jalur reguler dan non reguler angkatan tahun 2006/2007 (2) mengetahui rata-rata prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan yang diungkapkan dengan nilai Kartu Hasil Studi (KHS) mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang jalur reguler dan non reguler angkatan tahun 2006/2007 dan (3) mengetahui apakah masa studi mahasiswa regular lebih pendek dari pada masa studi mahasiswa non-reguler (4) mengetahui tinggi prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan mahasiswa regular dibanding dengan mahasiswa non-reguler. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan studi komparatif dengan rancangan ex post facto sedangkan untuk pengumpulan datanya menggunakan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan angkatan 2006/2007 dengan sampel yang berjumlah 40 mahasiswa. Untuk analisis data digunakan uji t dua sampel (indepent sampel t-test) dengan menggunakan program SPSS 16.00 for windows. Hasil penelitian Pertama Ada kencederungan lebih pendek lama studi yang signifikan mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang antara jalur reguler dengan jalur non-reguler. Kedua Ada kencenderungan lebih tinggi prestasi belajar mata kuliah bidang utama ketekniksipilan yang signifikan mahasiswa Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang antara jalur reguler dengan jalur non-reguler. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan bagi mahasiswa diharapkan lebih meningkatkan motivasi belajar dalam menempuh studi dan dapat mencapai kelulusan secara optimal tidak menambah semester dan dapat lulus tepat waktu. Sehingga ada kenderungan masa studi yang sama cepat dan ada kencenderungan prestasi belajar yang sama tinggi antara mahasiswa reguler dengan mahasiswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jun 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/43959

Actions (login required)

View Item View Item