Pola perilaku perempuan dalam pemilihan moda d Kota Malang bagian barat / Cindy Kusuma Wardhani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pola perilaku perempuan dalam pemilihan moda d Kota Malang bagian barat / Cindy Kusuma Wardhani

Cindy Kusuma Wardhani (2009) Pola perilaku perempuan dalam pemilihan moda d Kota Malang bagian barat / Cindy Kusuma Wardhani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pergerakan yang dilakukan oleh manusia umumnya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Akibat dari pemenuhan kebutuhan hidup ini mengakibatkan pergerakan manusia menjadi meningkat. Pergerakan dapat dilakukan dengan moda transportasi maupun tanpa moda transportasi. Pergerakan yang dilakukan umumnya mempunyai karakteristik yang berbeda-beda tergantung dari tujuan dalam melakukan pergerakan tersebut. Sedangkan dalam melakukan aktivitas biasanya pelaku perjalanan akan dihadapkan pada suatu pilihan jenis moda transportasi apa yang akan digunakan. Tujuan penelitian ini dapat diuraikan sebagai berikut (1) mengidentifikasi perilaku perempuan dalam pemilihan moda di kota Malang bagian barat (2) mendapatkan pola perilaku perempuan dalam pemilihan moda di kota Malang bagian barat. Instrumen pengumpulan data berupa kuesioner. Untuk mengetahui perilaku perempuan dalam pemilihan moda di kota Malang bagian barat digunakan analisis deskriptif kuantitatif. Sedangkan untuk mengetahui pola perilaku perempuan dalam pemilihan moda di kota Malang bagian barat digunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan dominan para responden adalah pelajar/ mahasiswa dengan rentang usia terbanyak adalah 16-25 tahun. Responden terbanyak memiliki tingkat pendidikan terakhir SLTA/ sederajat dengan penghasilan rata-rata perbulan terbanyak sebesar 8804 Rp500.000 00. pelaku perjalanan terbanyak memiliki jumlah anggota keluarga 4 orang. Kendaraan yang dimiliki responden terbanyak adalah roda dua pribadi sebanyak 1 buah. Paling banyak responden melakukan perjalanan dari rumah menuju sekolah/ kampus dengan maksud perjalanan adalah sekolah. Biasanya dalam sehari melakukan perjalanan rutin sebanyak 1 kali dan kendaraan yang banyak digunakan untuk melakukan pergerakan adalah motor pribadi dengan alasan karena dengan mengendarai motor pribadi waktu perjalanan lebih singkat. Dalam penelitian ini diperoleh persamaan regresi sebagai berikut (1) untuk kendaraan pribadi dengan Adj R2 0 689 (2) untuk kendaraan umum dengan Adj R2 0.704 dimana Utilitas Kendaraan Pribadi Utilitas Kendaraan Umum Waktu Perjalanan Jarak Tempuh dan Biaya Perjalanan. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disarankan agar dilakukan penelitian lebih lanjut dengan menambah variabel-variabel lain yang potensial dalam memberikan kontribusi terhadap perubahan variabel utilitas kendaraan selain variabel waktu perjalanan jarak tempuh dan biaya perjalanan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jan 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/43790

Actions (login required)

View Item View Item