Nihayah, Umi Husnun (2022) PENGEMBANGAN INSTRUMEN IDENTIFIKASI PROFIL BERPIKIR KRITIS PADA TOPIK KIMIA LARUTAN BERKONTEKS LOCAL SOCIO-SCIENTIFIC ISSUE DAN PENERAPANNYA DI SMA SE-JAWA TIMUR. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Rendahnya literasi sains siswa Indonesia belum sejalan dengan tujuan kurikulum Indonesia maupun penelitian-penelitian pengembangan keterampilan berpikir kritis siswa. Oleh karena itu di samping pengembangan implementasi pembelajaran, juga sangat diperlukan adanya evaluasi hasil implementasi pembelajaran abad-21 yang selama ini berupa informasi profil berpikir kritis siswa. Hal ini menunjukkan pentingnya dilakukan survei untuk mengidentifikasi profil berpikir kritis siswa sama halnya dengan identifikasi profil literasi siswa yang dilakukan oleh OECD dalam PISA. Akan tetapi, penelitian dan pengembangan instrumen berpikir kritis dalam pendidikan kimia masih jarang dilakukan, sebagian di antaranya masih belum mampu mengukur keterampilan berpikir kritis siswa yang sebenarnya, yaitu belum memenuhi konsep keterampilan berpikir kritis menurut ahli. Instrumen asesmen pembelajaran yang dilakukan oleh guru selama ini masih berfokus pada konten saja, terbatas pada keterampilan berpikir tingkat rendah (C1-C3), serta belum mengacu pada aspek-aspek keterampilan abad-21 khususnya keterampilan berpikir kritis. Berdasarkan pemaparan tersebut maka dilakukan penelitian dan pengembangan (Research and Development) instrumen asesmen profil berpikir kritis siswa menggunakan instrumen soal multiple-choice disertai dengan justifikasi/alasan tertulis dan soal esai berbasis Local SSI, kemudian instrumen tersebut diimplementasikan untuk survei profil berpikir kritis siswa. Profil berpikir kritis siswa diidentifikasi dan dianalisis secara deskriptif. Hasil pengembangan instrumen asesmen identifikasi profil berpikir kritis berkonteks local-SSI pada topik kimia larutan diperoleh 23 soal yang seluruhnya valid dengan karakteristik soal berupa 14 butir soal pilihan ganda disertai alasan dan 9 butir soal esai dari lima konteks SSI. Koefisien Cronbach’s alpha sebesar 0,878. Nilai koefisien tersebut memenuhi standar minimal suatu instrumen penelitian untuk digunakan mengidentifikasi profil berpikir kritis siswa SMA di Jawa Timur. Profil keterampilan berpikir kritis siswa SMA di Jawa Timur tergolong sedang dengan persentase rata-rata sebesar 37,73. Namun nilai tersebut masih jauh dari standar minimal keterampilan berpikir kritis yang baik sehingga keterampilan berpikir kritis siswa perlu ditingkatkan. Indikator berpikir kritis yang paling dikuasai siswa adalah indikator “Memutuskan suatu tindakan” dengan skor rata-rata sebesar 50,58. Indikator berpikir kritis yang paling kurang dikuasai oleh siswa adalah “Melakukan deduksi” dengan skor rata-rata sebesar 13,21.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S2 Pendidikan Kimia |
Depositing User: | mr mahasiswa UM |
Date Deposited: | 25 Sep 2023 01:23 |
Last Modified: | 25 Sep 2023 01:24 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/4345 |
Actions (login required)
View Item |