Perbedaan kadar CO dan HC pada gas buang mesin suzuki type GC-15 berdasarkan vareasi putaran mesin dan jenis bahan bakar / Aisyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan kadar CO dan HC pada gas buang mesin suzuki type GC-15 berdasarkan vareasi putaran mesin dan jenis bahan bakar / Aisyah

Aisyah (2013) Perbedaan kadar CO dan HC pada gas buang mesin suzuki type GC-15 berdasarkan vareasi putaran mesin dan jenis bahan bakar / Aisyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Gas Buang Variasi Putaran Mesin Jenis Bahan Bakar Dalam memproduksi mobil produsen juga dituntut untuk memperhatikan masalah pencemaran lingkungan mengingat sebagian besar polusi lingkungan disebabkan oleh industri dan produk gas buang kendaraan bermotor. Gas buang ini sangat berbahaya pada kesehatan manusia dalam jangkan waktu panjang. Maka dari itu banyak hal yang dilakukan untuk menangani masalah polusi udara yang berasal dari gas buang kendaraan bermotor. Tujuan penelitian ini adalah (1) Membandingkan kadar gas buang CO dan HC antara penggunaan jenis bahan bakar premium pertamax 92 dan pertamax 95 pada kendaraan Suzuki type GC-415 (2) Membandingkan kadar gas buang CO dan HC pada kendaraan Suzuki type GC-415 saat putaran mesin rendah menengah dan tinggi untuk penggunaan jenis bahan bakar premium pertamax 92 dan pertamax 95 (3) Interaksi antara variasi putaran dan jenis bahan bakar premium pertamax 92 dan pertamax 95 yang berpengaruh terhadap kadar gas buang. Lokasi penelitian dilakukan di laboratorium FT UM untuk menguji kadar gas buang pada mesin Suzuki type GC-415 yang menggunakan bahan bakar premium pertamax 92 dan pertamax 95. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen untuk menguji efek dari suatu perlakuan atau desain baru dengan membandingkan satu atau lebih kelompok dengan perlakuan baru terhadap satu atau lebih kelompok lain tanpa perlakuan. rancangan yang digunakan dalam penelitian eksperimen ini adalah rancangan factorial 3 x 2 yang terdiri dari kandungan gas buang (CO dan HC) jenis putaran mesin rendah menengah dan tinggi serta jenis bahan bakar premium dan pertamax. Hasil penelitian menunjukkan (1) Ada perbedaan yang signifikan kadar gas buang CO dan HC pada mesin type GC 415 antara jenis bahan bakar premium pertamax 92 dan pertamax 95. Kadar gas buang CO lebih rendah pada jenis bahan bakar premium daripada jenis bahan bakar pertamax 92 dan pertamax 95 pada mesin type GC 415. Sedangkan kadar gas buang HC lebih rendah pada jenis bahan bakar pertamax 95 daripada jenis bahan bakar premium dan pertamax 92 pada mesin type GC 415 (2) Ada perbedaan yang signifikan kadar gas buang CO dan HC pada mesin type GC- 415 antara putaran mesin rendah menengah dan tinggi. Kadar gas buang CO lebih rendah pada putaran rendah daripada putaran mesin menengah dan tinggi pada mesin type GC 415. Sedangkan kadar gas buang HC lebih rendah saat putaran tinggi daripada saat putaran mesin rendah dan menengah pada mesin type GC 415 (3) Ada pengaruh yang signifikan kadar gas buang CO dan HC antara penggunaan jenis bahan bakar (premium pertamax 92 dan pertamax 95) dengan putaran mesin saat putaran rendah menengah dan tinggi. Kadar gas buang CO lebih rendah pada penggunaan jenis bahan bakar premium saat putaran rendah daripada kadar gas buang CO pada penggunaan bahan bakar premium saat putaran mesin menengah dan tinggi serta pada penggunaan bahan bakar pertamax 92 dan pertamax 95 pada saat putaran mesin rendah menengah dan tinggi pada mesin type GC 415. Sedangkan kadar gas buang HC lebih rendah pada penggunaan jenis bahan bakar pertamax 95 saat putaran tinggi daripada kadar gas buang HC pada penggunaan jenis bahan bakar pertamax 95 pada putaran rendah dan menengah serta pada penggunaan jenis bahan bakar premium dan pertamax 92 pada saat putaran mesin rendah menengah dan tinggi pada mesin type GC 415.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Feb 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/43197

Actions (login required)

View Item View Item