Hubungan motivasi dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban / Maya Fitriana - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan motivasi dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban / Maya Fitriana

Maya (2010) Hubungan motivasi dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban / Maya Fitriana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci motivasi kerja disiplin kerja dan kinerja. Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu komponen yang terdapat dalam suatu organisasi yang meliputi semua orang yang melakukan aktivitas. Dari keseluruhan sumber daya yang tersedia dalam suatu organisasi SDM yang lebih penting dan menentukan. SDM merupakan satu-satunya sumber daya yang memiliki akal perasaan kemampuan keterampilan pengetahuan keinginan dan dorongan. Potensi SDM dapat mempengaruhi komponen yang ada di dalam organisasi dalam mencapai tujuan. Meskipun perumusan tujuan dan rencana organisasi telah disusun secara rapi akan sia-sia saja jika SDM tidak diperhatikan. Berhadapan dengan usaha peningkatan kinerja pegawai salah satu permasalahan dasar adalah bagaimana meningkatkan motivasi dan disiplin kerja agar mendapatkan kinerja yang maksimal. Hal ini sangat berperan dalam meningkatkan evektifitas dan efisiensi dari organisasi di dalam menjalankan kegiatan dan pekerjaan yang telah direncanakan. Pekerjaan dapat lebih cepat dan tepat diselesaikan jika didukung oleh peran serta pegawai di dalam melaksanakan pekerjaan serta peran pimpinan di dalam mengatur pekerjaan tersebut. Masalah dalam penelitian ini meliputi (1) seberapa tinggi motivasi kerja pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban (2) seberapa tinggi disiplin kerja pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban (3) seberapa baik kinerja pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban (4) adakah hubungan motivasi kerja dan kinerja pegawai di Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Tuban (5) adakah hubungan disiplin kerja dan kinerja pegawai di Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Tuban (6) adakah hubungan motivasi dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai di Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Tuban. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif korelasional yang bertujuan untuk mendiskripsikan mencatat menganalisis serta menginterprestasikan data sehingga penelitian ini berawal dari permasalahan yang dipertanyakan. Penelitian ini memiliki 3 variabel. Variabel bebas adalah motivasi kerja (X1) dan disiplin kerja (X2) serta variabel terikat yaitu kinerja (Y). Populasi dan sampel penelitian adalah pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban yang berjumlah 102 orang. Sampel penelitian berjumlah 51 dengan menggunakan teknik proportional stratified random sampling. Teknik pengumpulan data dengan angket selanjutnya dianalisis dengan teknik analisis deskriptif teknik analisis berganda dan pengujian hipotesis. ii Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum (1) motivasi kerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban adalah berkualifikasi tinggi dengan persentase 90% (2) disiplin kerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban adalah berkualifikasi tinggi dengan persentase 75% (3) kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban adalah berkualifikasi baik dengan persentase 96% (4) terdapat hubungan yang signifikan antara motivasi kerja dengan kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga berdasarkan pada hasil analisis regresi besaran probabilitas (Sig.) 0 000 0 05 thitung (5 379) ttabel (2 010) maka Ho ditolak koefisien regresi signifikan (5) terdapat hubungan yang signifika antara disiplin kerja dengan kinerja berdasarkan analisis regresi besaran probabilitas (Sig.) 0 002 0 05 dan thitung (3 197) ttabel (2 010) maka Ho ditolak koefisien regresi signifikan (6) terdapat hubungan positif antara motivasi kerja dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban dengan nilai Fhitung (47 062) Ftabel (3 190). Dengan kata lain semakin tinggi motivasi kerja dan disiplin kerja maka semakin baik kinerja pegawai tersebut. Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian dikemukakan saran-saran sebagai berikut yaitu (1) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban meningkatkan kinerja dalam rangka peningkatan kualitas kerja serta dapat menambah ilmu pengetahuan khususnya masalah motivasi kerja disipin kerja serta hubungannya dengan kinerja pegawai (2) pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban untuk mempertahankan kinerja diharapkan pegawai dapat mengembangkan motivasi kerja baik itu motivasi yang bersumber dari dalam dan dari luar individu dan lebih meningkatkan lagi disiplin kerjanya (3) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Timur agar kinerja pegawai dapat berjalan maksimal maka kepala dinas dapat melakukan pengawasan kinerja untuk memotivasi kerja memberikan umpan balik dan untuk menegakkan disiplin serta memotivasi pegawai terhadap para pegawai di seluruh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga provinsi Jawa Timur secara berkala (4) Jurusan Administrasi Pendidikan diharapkan dapat memanfaatkan hasil penelitian ini sebagai bahan untuk matakuliah manajemen sumber daya manusia mengenai konsep motivasi dan disiplin kerja sebagai salah satu dimensi dari kinerja pegawai (5) peneliti lain dari hasil ini dapat digunakan sebagai bahan rujukan atau acuan untuk melakukan penelitian selanjutnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Oct 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/4287

Actions (login required)

View Item View Item