Pengaruh variasi kuat arus dan wire feed rate pada baja karbon rendah terhadap kekuatan tarik hasil pengelasan GMAW / Taufik Hardiansyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh variasi kuat arus dan wire feed rate pada baja karbon rendah terhadap kekuatan tarik hasil pengelasan GMAW / Taufik Hardiansyah

Hardiansyah, Taufik (2018) Pengaruh variasi kuat arus dan wire feed rate pada baja karbon rendah terhadap kekuatan tarik hasil pengelasan GMAW / Taufik Hardiansyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Hardiansyah Taufik. 2018. Pengaruh Variasi Kuat Arus dan Wire Feed Rate Pada Baja Karbon Rendah Terhadap Kekuatan Tarik Hasil Pengelasan GMAW. Skripsi Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Solichin S.T. M.Kes. (II) Drs. H. Abdul Qolik M. Pd. Kata Kunci Kuat Arus Wire Feed Rate GMAW Gas metal arc welding (GMAW) banyak digunakan untuk pengelasan logam ferrous salah satunya baja karbon. Baja karbon banyak digunakan antara lain untuk lambung kapal dan bejana tekan. Dalam pengelasan GMAW sering ditemui adanya penggunaan variasi kuat arus dan wire feed rate yang berpengaruh terhadap baik buruknya mutu hasil pengelasan. Tujuan dari dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui Pengaruh Variasi Kuat Arus dan Wire Feed Rate Pada Baja Karbon Terhadap Kekuatan Tarik Hasil Pengelasan GMAW. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah eksperimental. Jenis pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah faktorial 3 2 yaitu tiga variasi kuat arus dan dua variasi wire feed rate. Objek penelitian ini adalah baja karbon yang diberikan perlakuan pengelasan setelah itu dilakukan pengujian tarik. Hasil penelitian diperoleh bahwa variasi kuat arus pada pengelasan baja karbon dengan las GMAW memberikan pengaruh terhadap nilai kekuatan tarik yang dapat dilihat dengan adanya perbedaan kekuatan tarik dari setiap perlakuan kuat arus yang bervariasi. Selain kuat arus yang mempengaruhi kualitas hasil pengelasan wire feed rate juga memberikan pengaruh terhadap kualitas hasil pengelasan yang akan mempengaruhi kekuatan tariknya. Hasil pengelasan dengan kuat arus 120 A dan wire feed rate 4 meter/menit memberikan kekuatan tarik hasil pengelasan tertinggi yaitu sebesar 52 67 kgf/mm2 dan pengelasan dengan kuat arus 120 A dan wire feed rate 5 meter/menit memberikan kekuatan tarik hasil pengelasan terendah yaitu sebesar 48 33 kgf/mm2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jul 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/42747

Actions (login required)

View Item View Item