Pengembangan media pembelajaran proses pembuatan roda gigi payung untuk standar kompetensi memfrais kompleks Jurusan Teknik Mesin Produksi di SMKN 3 Boyolangu / Afifudin Ghozali - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran proses pembuatan roda gigi payung untuk standar kompetensi memfrais kompleks Jurusan Teknik Mesin Produksi di SMKN 3 Boyolangu / Afifudin Ghozali

Ghozali, Afifudin (2012) Pengembangan media pembelajaran proses pembuatan roda gigi payung untuk standar kompetensi memfrais kompleks Jurusan Teknik Mesin Produksi di SMKN 3 Boyolangu / Afifudin Ghozali. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci media pembelajaran roda gigi payung Dalam suatu proses pembelajaran ada dua unsur yang amat penting adalah metode mengajar dan media pembelajaran. Masih minimya media pembelajaran yang digunakan oleh guru dalam menyampaikan pelajaran masih menulis di papan tulis dan ada sebagian menggunakan presentasi power point dengan cara ini peserta didik masih kesulitan memahami materi yang diajarkan oleh guru. Disamping itu untuk prakteknya menggunakan sistem kelompok artinya dalam membuat satu benda kerja dikerjakan beberapa siswa perlu diupayakan suatu pendekatan yang dapat digunakan untuk membuat proses pembelajaran lebih aktif. Salah satu caranya yaitu pemakaian media pembelajaran yang tepat sehingga dapat membangkitkan keinginan dan minat yang baru membangkitkan motivasi dan rangsangan dalam kegiatan belajar. Tujuan dari penelitian dan pengembangan ini adalah (1) Menghasilkan produk multimedia sebagai sarana pendukung proses pembelajaran standart kompetensi memfrais kompleks pada materi pembuatan roda gigi payung untuk siswa kelas XII teknik pemesinan SMKN 3 Boyolangu (2) Mengetahui tingkat kelayakan multimedia interaktif roda gigi payung. Model penelitian dan pengembangan yang digunakan dalam media ini adalah adopsi dari model pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari enam tahapan yaitu (1) pengukuran kebutuhan (2) perencanaan (3) pengembangan produk awal (4) validasi (5) uji coba dan (6) produk media pembelajaran. Instrumen pengumpul data yang digunakan dalam pengembangan ini berupa angket kuisioner yang disebarkan kepada ahli media ahli materi uji coba perseorangan dengan 2 orang siswa dan uji coba kelompok kecil dengan 10 orang siswa. Hasil produk media yang dikembangkan berbentuk software CD interaktif pada materi proses pembuatan roda gigi payung. Data yang diperoleh berupa data kuantitatif yang diperoleh dari hasil penskoran yang kemudian diterjemahkan kevalidanya hasil validasi kelayakan media pembelajaran ini menunjukkan hasil yang valid dengan skor sebagai berikut validasi ahli media 95 8% validasi ahli materi 84 3% uji coba perorangan 85% dan uji coba kelompok kecil 90 3%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 01 May 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/42325

Actions (login required)

View Item View Item