Saputro, Ahmad Hario (2015) Pemanfaatan dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri oleh kelompok tani mandiri di Desa Sekarputih Kecamatan Widodaren Kabupaten Ngawi / Ahmad Hario Saputro. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Hario Saputro Ahmad. 2015. Pemanfaatan Dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri oleh Kelompok Tani Mandiri di Desa Sekarputih Kecamatan Widodaren Kabupaten Ngawi. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Mit Witjaksono M.S Ed (II) Dr. Imam Mukhlis S.E M.Si. Kata Kunci Kelompok Tani PNPM Mandiri mesin tlaser pemberdayaan Kelompok Tani Mandiri yang berada di Desa Sekarputih merupakan salah satu kelompok usaha yang memanfaatkan dana PNPM mandiri jenis Usaha Ekonomi Produktif (UEP). Kelompok yang terbentuk atas prakarsa para anggota tersebut merupakan salah satu bentuk pemanfaatan dana PNPM Mandiri yang dapat dikatakan berhasil. Dalam kurun waktu yang relatif singkat Kelompok Tani Mampu mewujudkan kesejahteraan para anggotanya. Oleh karena itu peneliti memiliki ketertarikan untuk membahas bagaimana kegiatan usaha yang dilakukan oleh kelompok tersebut sehingga mencapai keberhasilan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk membahas beberapa hal yaitu latar belakang berdirinya kelompok pengorganisasian kelompok pengelolaan dana oleh kelompok faktor pendukung maupun faktor penghambat kelompok dalam memanfaatkan dana dan dampak yang dirasakan oleh kelompok dengan adanya dana. Penelitian menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Hasil penelitian dituangkan dalam bentuk deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan cara peneliti terjun secara langsung ke lapangan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan karakteristik khasnya dalam penelitian kualitatif ini peneliti sekaligus berperan sebagai intrumen manusia. Untuk keabsahan data yang diperoleh peneliti melakukan uji kredibilitas uji transferabilitas depenabilitas dan konfirmabiliti. Kegiatan analisis data dimulai dari tahap reduksi data penyajian data hingga verifikasi data. Berdasarkan analisi data yang telah dilakukan peneliti memperoleh empat simpulan hasil penelitian sebagai berikut. Pertama latar belakang didirikannya Kelompok Tani Mandiri adalah (1) kondisi lahan pertanian di Kecamatan Widodaren yang luas dan produktif (2) bentuk kepedulian terhadap masyarakat di Desa Sekarputih yang sejak dahulu selalu meminjam mesin tlaser dari desa lain saat panen tiba (3) mempercepat waktu pekerjaan petani ketika musim panen tiba dan (4) menghemat biaya buruh yang dikeluarkan ketika pengerjaan dilakukan secara manual. Kedua untuk mengorganisasikan kelangsungan kelompok Kelompok Tani Mandiri didirikan dengan beranggotakan masyarakat di lingkup 1 RT. Kelompok mengadakan rapat anggota yang dibedakan menjadi dua yaitu rapat anggota umum dan rapat anggota khusus. Ketiga pengelolaan dana yang dilakukan oleh Kelompok Tani Mandiri dibagi ke dalam 3 bagian yaitu (1) alokasi dana awal (2) pembagian hasil pengoperasian harian mesin tlaser dan ( 3) pengalokasian hasil akhir pendapatan kelompok selama tutup buku dilakukan. Keempat faktor pendukung lancarnya kegiatan adalah keanggotaan yang mudah dikoordinasikan. Kendala yang sering dihadapi oleh Kelompok Tani Mandiri dalam menjalankan kegiatannya adalah (1) anggota yang sering salah paham kepada pengurus harian (2) adanya tenaga buruh yang terbatas dan (3) persaingan usaha di bidang yang sama. Kelima dampak yang dirasakan oleh anggota Kelompok Tani Mandiri setelah adanya bantuan dana PNPM Mandiri antara lain (1) terwujudnya target awal kelompok untuk melunasi pinjaman dana PNPM Mandiri (2) anggota kelompok tidak lagi meminjam tlaser ke desa lain sehingga waktu memanen padi lebih singkat dan (3) upah yang diberikan kepada buruh menjadi berkurang karena panen dibantu oleh tenaga mesin dengan waktu yang lebih cepat. Dengan dampak tersebut pendapatan anggota bertambah jika dibandingkan sebelum mereka memiliki tlaser.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 17 Sep 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/41954 |
Actions (login required)
View Item |