Penerapan perpaduan model pembelajaran kooperatif piture dan picture dengan make a match untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar IPS Ekonomi siswa kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang / Yaumi Rahmalita Zain - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan perpaduan model pembelajaran kooperatif piture dan picture dengan make a match untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar IPS Ekonomi siswa kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang / Yaumi Rahmalita Zain

Zain, Yaumi Rahmalita (2013) Penerapan perpaduan model pembelajaran kooperatif piture dan picture dengan make a match untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar IPS Ekonomi siswa kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang / Yaumi Rahmalita Zain. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Zain Yaumi Rahmalita. 2013. Penerapan Perpaduan Model Pembelajaran Kooperatif Picture and picture Dengan Make a match Untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar IPS Ekonomi Siswa Kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang. Skripsi Program Studi Pendidikan Ekonomi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Sapir S.Sos M.Si (II) Dr. Imam Mukhlis SE M.Si. Kata kunci pembelajaran kooperatif picture and picture make a match keaktifan dan hasil belajar. Observasi awal dalam penelitian ini dilakukan peneliti pada saat awal masuk semester genap tahun ajaran 2012/2013 diketahui pembelajaran IPS Ekonomi di SMP Negeri 10 Malang belum sepenuhnya menggunakan metode kooperatif yang melibatkan siswa secara aktif. Metode pembelajaran yang digunakan masih konvensional. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan guru hanya memberikan beberapa soal yang harus didiskusikan antar teman sehingga siswa sering merasa bosan karena tidak ada pembaharuan dalam pelaksanaan diskusi. Guru membiarkan siswa pasif sehingga siswa sulit mengembangkan kecakapan berpikir kecakapan interpersonal kecakapan beradaptasi dengan baik. Untuk mengatasi hal ini diperlukan suatu pembelajaran yang tepat menarik dan menyenangkan yaitu pembelajaran dengan menggunakan perpaduan model picture and picture dengan make a match yang diharapkan dapat membantu siswa untuk meningkatkan keaktifan siswa dan meningkatkan hasil belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (Classroom action research) dengan pendekatan kualitatif yang bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Subyek penelitian adalah siswa kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang dengan jumlah 35 siswa yang terdiri atas 17 siswa laki-laki dan 18 siswa perempuan tahun ajaran 2012/2013. Dalam penelitian ini data yang diperoleh berupa keaktifan dan hasil belajar dari ranah kognitif dan afektif yang diambil dari pembelajaran menggunakan penerapan perpaduan model picture and picture dengan make a match. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi lembar tes lembar catatan lapangan pedoman wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa terjadi peningkatan keaktifan siswa dan hasil belajar siswa kelas VIII D. Hal ini ditunjukkan dengan adanya persentase keaktifan siswa yang meningkat sebesar 11 63% dari siklus I sebesar 75% dan pada siklus II sebesar 83 72%. Ketuntasan hasil belajar aspek kognitif juga mengalami peningkatan sebesar 25% dari siklus I sebesar 74 29% dan pada siklus II sebesar 92 86% sedangkan hasil belajar ranah afektif siswa meningkat sebesar 8 37% dari siklus I sebesar 75% meningkat pada siklus II sebesar 81 28%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Penerapan Perpaduan Model Pembelajaran Kooperatif Picture and picture dengan Make a match dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa kelas VIII D SMP Negeri 10 Malang. Oleh karena itu guru mata pelajaran IPS disarankan menerapkan Penerapan Perpaduan Model Pembelajaran Kooperatif Picture and picture dengan Make a match sebagai model pembelajaran alternatif untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Jul 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/41897

Actions (login required)

View Item View Item