Barliansyach, Helmi (2010) Pengaruh tingkat suku bunga terhadap jumlah penyaluran kredit kecil pada bank umum di Propinsi Jawa Timur periode 2003-2007 / Helmi Barliansyach. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci Tingkat Suku Bunga Kredit Penyaluran Jumlah Kredit Usaha Kecil Bank Umum Lembaga Keuangan perbankan memegang peranan penting membantu penyediaan kredit dalam masyarakat dimana bank bergerak dalam pengerahan dana Dan dana inilah yang digunakan oleh pihak bank untuk dapat menyalurkan kredit kepada masyarakat mengingat kredit sangat diperlukan baik untuk usaha ataupun konsumsi. Usaha Pemberian kredit kepada calon debitur yang digunakan modal untuk usaha ini bertujuan agar dana yang ada di bank tersalurkan ke masyarakat sehingga dapat berkembang dan tercipta pembangunan dimana dapat terciptanya kegairahan bekerja sehingga kesejahteraan masyarakat meningkat. Salah satu pegangan yang paling penting dari kebijaksanaan kredit. Dalam hal ini perlu diperhatikan bahwa kebijakan suku bunga bisa menunjang tercapainya kebijaksanaan moneter yang bisa mendorong tabungan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis variable-variabel yang mempengaruhi penyaluran jumlah kredit mengetahui sejauh mana tingkat suku bunga kredit terhadap penyaluran jumlah kredit perbankan dan bagaimana kondisi tingkat suku bunga dan penyaluran kredit itu sendiri di Propinsi Jawa Timur pada periode 2003 sampai dengan 2007. Rancangan Penelitian ini yang digunakan adalah Penelitian Eksplanasi. Subjek penelitian ini adalah bank umum milik pemerintah yang ada di Propinsi Jawa Timur selama 5 Tahun berturut-turut yaitu tahun 2003 sampai dengan 2007 dan bagian dari Bank umum yang menjadi sampel adalah bank pemerintah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi yang diperoleh dari Bank Indonesia. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah Tingkat suku bunga kredit dan jumlah penyaluran jumlah kredit perbulan selama lima tahun dari tahun 2003-2007.uji statistic yang digunakan dalam menguji hipotesis dan analisis data adalah regresi tunggal atau sederhana. Hasil Pengujian hipotesis dengan tingkat signifikansi sebesar 5% adalah hipotesis yang menyebutkan tingkat suku bunga tidak berpengaruh terhadap penyaluran jumlah kredit ditolak karena tingkat suku bunga kredit berpengaruh negatif terhadap penyaluran jumlah kredit dengan nilai t hitung (-16 050) t tabel (2 320) dan nilai probabilitas (sig.) 0 000 0 05 pada taraf signifikansi (taraf kesalahan) 5% maka hipotesis yang dirumuskan yaitu Ho ditolak dan Ha diterima. Dari hasil analisis regresi menunjukkan koefisien regresi signifikan atau tingkat suku bunga berpengaruh terhadap penyaluran jumlah kredit secara signifikan pada taraf kepercayaan 95% (taraf kesalahan 5%). Dari hasil penelitian ini dapat disarankan untuk perusahaan Agar memperhatikan momen yang tepat dalam memberlakukan suatu kebijakan sehingga akan lebih efektif. Misalnya dalam menentukan tingkat suku bunga terutama untuk tingkat suku bunga kredit . Dan juga diharapkan lebih selektif dalam mencari calon kreditur untuk penyaluran kreditnya. Hal ini bertujuan untuk menghindari atau mengantisipasi terjadinya kredit macet.Untuk peneliti selanjutnya agar selanjutnya menggunakan sampel yang lebih banyak dan tahun terakhir selain itu menggunakan variable bebas yang lebih banyak sehingga hasil penelitian lebih akurat dan relevan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Oct 2010 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2010 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/41551 |
Actions (login required)
View Item |