Analisis potensi penerimaan pajak bumi dan bangunan dalam pelaksanaan otonomi daerah di Kota Malang / M. Fuadil Karim - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis potensi penerimaan pajak bumi dan bangunan dalam pelaksanaan otonomi daerah di Kota Malang / M. Fuadil Karim

Karim, M. Fuadil (2011) Analisis potensi penerimaan pajak bumi dan bangunan dalam pelaksanaan otonomi daerah di Kota Malang / M. Fuadil Karim. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Otonomi daerah Potensi Pajak Bumi dan Bangunan Untuk lebih mengoptimalkan potensi keuangan daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintah maka pemerintah daerah diharapkan untuk mampu menggali segenap potensi yang dimiliki oleh daerah tersebut. Salah satu tolok ukur finansial yang dapat digunakan untuk melihat kesiapan daerah dalam pelaksanaan otonomi adalah dengan mengukur seberapa jauh suatu daerah menggali sumber-sumber pendapatan daerah yang dimiliki. Salah satunya adalah dengan mengoptimalkan potensi dari Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang sendiri. Peneliti merumuskan masalah sebagai berikut. (1) Bagaimana Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang tahun anggaran 2005 sampai 2009 (2) Bagaimana Potensi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang (3) Bagaimana upaya yang dapat dilakukan untuk memaksimalakan Potensi Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang Untuk menjawab pertanyaan tersebut penelitian ini dirancang dengan jenis penelitian deskriptif dengan menggabungkan metode kualitatif dan metode kuantitatif. Teknik analisis data menggunakan Linier Programming dan teknik analisis SWOT. Penelitian ini dilakukan di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) dan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Kota Malang dengan teknik survei lapangan dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa (1) Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan dilihat dari jumlah nominal realisasi penerimaannya dari tahun 2005 sampai 2009 selalu mengalami kenaikan. (2) Potensi Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang cukup besar hal ini dapat dilihat dengan nominal realisasi penerimaan PBB yang mengalami kenaikan kurang lebih Rp 4.000.000.000 dari tahun ketahun dari tahun 2005 sampai 2009. (3) upaya yang dilakukan untuk memaksimalkan potensi PBB adalah Diversifikasi strategi artinya penerimaan PBB dalam kondisi baik namun menghadapi sejumlah tantangan berat sehingga harus dilakukan upaya mobilisasi sumberdaya yang merupakan kekuatan penerimaan PBB untuk memperkecil ancaman tersebut Adapun saran yang dapat dijadikan pertimbangan dalam mengoptimalkan potensi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan adalah (1) Bagi Lembaga yang menjalankan administrasi PBB hendaknya harus melakukan upaya-upaya untuk memaksimalkan potensi Pajak Bumi dan Bangunan (2) Bagi peneliti lain maka penelitian selanjutnya disarankan mengambil data yang lebih rinci dan lengkap agar dapat mendeskripsikan berbagai kondisi yang terjadi dalam hal pengelolaan Pajak Bumi dan Bangunan secara lebih mendalam untuk mendapatkan hasil penelitian yang lebih baik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Dec 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/41359

Actions (login required)

View Item View Item