Pengaruh efisiensi sektor publik, stabilitas makro dan kelembagaan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah (studi pada Kabupaten dan Kota di Jawa Timur) / Rizky Dwi Putri - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh efisiensi sektor publik, stabilitas makro dan kelembagaan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah (studi pada Kabupaten dan Kota di Jawa Timur) / Rizky Dwi Putri

Putri, Rizky Dwi (2011) Pengaruh efisiensi sektor publik, stabilitas makro dan kelembagaan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah (studi pada Kabupaten dan Kota di Jawa Timur) / Rizky Dwi Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci efisiensi sektor publik stabilitas ekonomi kelembagaan pertumbuhan ekonomi Otonomi daerah diharapkan dapat menciptakan efisiensi dan efektifitas pengelolaan sumber daya daerah meningkatkan kualitas pelayanan umum dan kesejahteraan masyarakat dan membudayakan dan menciptakan ruang bagi masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam proses pembangunan serta dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui penggalian dan pengelolaan potensi daerah dengan baik. Penelitian ini berkaitan dengan pertumbuhan ekonomi Jawa Timur tahun 2004 2008 yang dilihat dari efisiensi sektor publik stabilitas makro dan kelembagaan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang termasuk pada penelitian causal comparative research. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data panel dan termasuk data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Kota Malang Badan Pusat Statistik Jawa Timur Departemen Keuangan dan penelitian kepustakaan yang berhubungan dengan masalah yang diteliti. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan software ekonometrika yaitu Eviews untuk melakukan uji asumsi klasik serta uji regresi terhadap variabel bebas yang ada. Hasil dari penelitian ini menerangkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari efisiensi sektor publik stabilitas makro dan kelembagaan terhadap pertumbuhan ekonomi. nilai positif dari hasil analisis data menunjukkan pengaruh yang searah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pertumbuhan ekonomi Jawa Timur ditentukan baik oleh stabilitas makro maupun kelembagaan yang berpengaruh positif dengan nilai yang signifikan serta efisiensi sektor publik walaupun nilainya tidak signifikan. Inflasi yang mempunyai hubungan positif dengan pertumbuhan ekonomi dalam penelitian ini disebut sebagai strukturalis inflation yaitu inflasi yang terjadi karena permintaan yang tidak dapat dipenuhi oleh penawaran dan deliberate inflation yang ditunjukkan dengan campur tangan pemerintah dalam perekonomian melalui subsidi. Oleh karena itu pemerintah daerah diharapkan dapat menciptakan suatu lembaga yang baik yaitu lembaga yang mampu mengalokasikan anggaran dengan baik sehingga dapat menciptakan stabilitas makro ekonomi dan efisiensi terhadap sektor publik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Oct 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/41348

Actions (login required)

View Item View Item