Analisis kualitas pelayanan kesehatan unit rawat jalan Puskesmas Kendalkerep menggunakan 5 dimensi kualitas pelayanan - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis kualitas pelayanan kesehatan unit rawat jalan Puskesmas Kendalkerep menggunakan 5 dimensi kualitas pelayanan

Selavani, Salsa Agnesya (2022) Analisis kualitas pelayanan kesehatan unit rawat jalan Puskesmas Kendalkerep menggunakan 5 dimensi kualitas pelayanan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penyediaan layanan bagi institusi kesehatan masyarakat, seperti Puskesmas, harus terus dilanjutkan dan dikembangkan. Untuk mencapainya diperlukan suatu penelitian untuk mengkaji kualitas Puskesmas dari sisi pasien yang mewakili masyarakat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kualitas pelayanan Puskesmas Kendalkerep dengan menggunakan standar pelayanan 5 dimensi yang terdiri dari dimensi bukti fisik, empati, reliabilitas, daya tanggap, dan jaminan. Data diperoleh dengan menggunakan kuesioner SERVQUAL dan sebanyak 95 pasien rawat jalan dipilih sebagai responden menggunakan teknik purposive sampling. Melalui metode analisisndeskriptif dengannpendekatan kuantitatif,npenelitian ini menemukan bahwa kualitas pelayanan Puskesmas Kendalkerep mendapat kategori cukup dari penilaian mayoritas responden yaitu dengan nilai kualitas pelayanan sebesar 68,5%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) > S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: mr mahasiswa UM
Date Deposited: 26 Jul 2023 03:10
Last Modified: 26 Jul 2023 03:10
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/4067

Actions (login required)

View Item View Item