Penerapan model pembelajaran kooperatif talking stick untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi bisnis siswa kelas X OTP SMK PGRI 6 Malang / Daniel Gusti Pradana - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran kooperatif talking stick untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi bisnis siswa kelas X OTP SMK PGRI 6 Malang / Daniel Gusti Pradana

Pradana, Daniel Gusti (2018) Penerapan model pembelajaran kooperatif talking stick untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi bisnis siswa kelas X OTP SMK PGRI 6 Malang / Daniel Gusti Pradana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i RINGKASAN Pradana Daniel Gusti. 2018. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Talking stick Untuk Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Bisnis Siswa Kelas X Otp Smk Pgri 6 Malang. Skripsi. Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. Prih Hardinto M.Si. Kata Kunci Talking stick Keaktifan dan Hasil Belajar Berdasarkan hasil observasi awal dan wawancara dengan guru mata pelajaran ekonomi kelas X pembelajaran sudah menerapkan pembelajaran kooperatif dengan tujuan agar siswa dapat memperhatikan pada saat guru menerangkan materi. Akan tetapi pada kenyataan di kelas pada saat guru menerangkan pembelajaran siswa masih belum bisa optimal dalam mengikuti pelajaran. Banyak siswa yang berbicara sendiri mengantuk dan tidak fokus dalam memperhatikan pelajaran. Ini menjadi alasan mengapa guru masih menerapkan pembelajaran dengan model ceramah. Guru lebih memilih untuk menyampaikan materi saja dan memberikan tugas di akhir pelajaran. Peneliti dalam hal ini memilih model pembelajaran Talking stick untuk mengatasi permasalahan belajar. Model talking stick adalah suatu model pembelajaran berkelompok yang menggunakan sebuah tongkat sebagai alat bantu. Model ini dipilih sebagai tindakan dalam penelitian ini karena model Talking stick merangsang proses belajar siswa. Pada saat tongkat diputar akan berhenti secara acak dan siswa wajib menjawab pertanyaan dari guru maka dari itu siswa harus belajar dengan baik agar dapat menjawab pertanyaan dari guru. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan pendekatan deskriptif kualitatif.Penelitian ini menggunakan 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X OTP SMK PGRI 6 Malang yang berjumlah 31 siswa terdiri dari 9 siswa laki-laki dan 22 siswi perempuan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi keaktifan siswa dan soal posttest. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penerapan model pembelajaran Talking stick meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa hal itu ditunjukan pada Persentase keaktifan siswa pada siklus I dan siklus II mengalami peningkatan siklus I persentase keaktifan siswa memperoleh 55 20% dan pada siklus II persentase keaktifan siswa memperoleh 62 42%. Peningkatan keaktifan siswa setelah diterapkan model pembelajaran talking stick adalah 7 22%. Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan sebesar 4 41 yang dapat dilihat dari rata-rata keseluruhan hasil belajar pada siklus I rata-rata hasil belajar adalah 78 60 menjadi 83 01 pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian model talking stick ini dapat menjadi salah satu alternatif guru dalam melakukan pembelajaran yang menyenangkan. Bagi peneliti yang ingin melakukan penelitian dengan judul serupa dapat mengembangkan penerapan model ini agar mendapatkan hasil yang lebih optimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jul 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39959

Actions (login required)

View Item View Item