Analisis masalah pengelolaan kelas dan upaya guru dalam mengatasi masalah pada pelaksanaan pembelajaran ekonomi di SMAN 1 Pagak / Nurul Widayati - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis masalah pengelolaan kelas dan upaya guru dalam mengatasi masalah pada pelaksanaan pembelajaran ekonomi di SMAN 1 Pagak / Nurul Widayati

Widayati, Nurul (2018) Analisis masalah pengelolaan kelas dan upaya guru dalam mengatasi masalah pada pelaksanaan pembelajaran ekonomi di SMAN 1 Pagak / Nurul Widayati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Widayati Nurul. 2017. Analisis Masalah Pengelolaan Kelas dan Upaya Guru dalam Mengatasi Masalah pada Pelaksanaan Pembelajaran Ekonomi di SMA Negeri 1 Pagak. Skripsi Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. H. Agung Haryono SE M.P.Ak. Kata Kunci Masalah Pengelolaan Kelas Upaya Guru dalam Mengatasi Masalah Pembelajaran Ekonomi. Ketercpaian tujuan pembelajaran tidak lepas dari pengelolaan kelas yang baik. Demi mencapai kepentingan tersebut seorang guru dituntut untuk mengelola kelas dengan baik. Dalam pelaksanaan pembelajaran sudah selayaknya seorang guru menginginkan pengelolaan kelas tanpa masalah tetapi dalam kenyataannya guru selaku pengelola kelas menerima masalah yang ditimbulkan oleh siswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat permasalahan yang terjadi dalam pengelolaan kelas dan bagaimana upaya yang dilakukan oleh guru dalam mengatasinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis fenomenologi (naturalistik). Penelitian ini berlokasi di SMA Negeri 1 Pagak. Informan dalam penelitian ini adalah tiga guru mata pelajaran Ekonomi di SMA Negeri 1 Pagak. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini melalui beberapa tahapan yaitu reduksi data display data dan verifikasi data. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat masalah pada tahap-tahap kegiatan pembelajaran Ekonomi. Permasalahan yang terjadi berupa perilaku tidak disiplin siswa yang ditunjukkan dengan banyaknya siswa yang masuk kelas terlambat kesiapan siswa dalam mengikuti pelajaran masih kurang ketidakpahaman siswa terhadap materi yang sedang dipelajari banyak siswa yang menciptakan aktivitas sendiri terkendalnya guru ketika merefleksi dan pengambilan keputusan hal ini disebabkan oleh tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang masih rendah. Adapun upaya yang dilakukan oleh guru dalam mengatasi masalah-masalah tersebut yaitu dengan memberikan teguran peringatan dan perintah kepada siswa untuk meminimalisir hingga menghilangkan permasalahan yang terjadi. Saran dalam penelitian ini adalah (1) Bagi guru sebaiknya menciptakan kegiatan pembelajaran yang menyenangkan sehingga tujuan pembelajaran tercapai dengan baik. (2) Bagi siswa hendaknya mulai membiasakan diri untuk belajar dengan baik baik di sekolah maupun di luar sekolah sehingga tidak terjadi masalah seperti rendahnya pemahaman siswa terhadap pembelajaran. (3) Bagi sekolah hendaknya dapat memotivasi guru dalam mengelola kelas sehingga guru dapat meminimalkan masalah yang terjadi dan dapat mengantisipasi permasalahan yang bisa saja terjadi pada kegiatan pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39850

Actions (login required)

View Item View Item