Penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan permainan word square untuk meningkatkan minat dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X IPA 3 Lintas Minat MAN Kota Batu / Alfiana - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan permainan word square untuk meningkatkan minat dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X IPA 3 Lintas Minat MAN Kota Batu / Alfiana

Alfiana (2017) Penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan permainan word square untuk meningkatkan minat dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X IPA 3 Lintas Minat MAN Kota Batu / Alfiana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Alfiana. 2017. Penerapan Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan Permainan Word Square Untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Ekonomi Siswa Kelas X IPA 3 Lintas Minat MAN Kota Batu. Skripsi Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. H. Agung Haryono S.E M.P. Ak Kata Kunci Model Pembelajaran Teams Games Tournamen (TGT) Model Pembelajaran Word Square Minat Hasil Belajar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang terjadi di dalam kelas. Kenyataannya dalam proses pembelajaran sering kali menemui problematika terkait dengan proses pembelajaran diantaranya yaitu peserta didik mudah bosan dengan proses belajar dan pembelajaran yang dilakukan oleh guru. Hal ini terlihat dengan kurangnya minat siswa dalam mengajukan pertanyaan tentang materi yang disampaikan guru. Kurangnya ketertarikan membuat minat siswa untuk belajar Ekonomi rendah dan menyebabkan hasil nilai ulangan maupun tugas-tugas banyak yang di bawah KKM. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar ekonomi peserta didik melalui penerapan model pembelajaran TGT dengan permainan word square pada peserta didik kelas X IPA 3 Lintas Minat. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) degan menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPA 3 Lintas Minat MAN Kota Batu yang berjumlah 36 siswa yang terdiri dari 9 siswa laki-laki dan 27 siswa perempuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran TGT dengan permainan Word Square berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini dapat diketahui dari hasil analisis data pada siklus I dan siklus II presentase tingkat keberhasilan guru dalam menerapkan model pembelajaran TGT dengan permainan Word Square dikategorikan baik sekali. Selain itu model pembelajaran TGT dengan permainan Word Square dapat meningkatkan minat belajar peserta didik hal ini dapat diketahui dari hasil analisis sebelum adanya tindakan dan setelah penerapan model menunjukkan bahwa peserta didik sangat minat terhadap model ini. Penerapkan model pembelajaran TGT dengan permainan Word Square juga dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran ekonomi hal ini dapat dilihat dari presentase rata-rata hasil post test bahwa ketuntasan peserta didik mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Setelah melakukan penelitian ini adapun saran yang disampaikan penulis yaitu guru hendaknya menerapkan pembelajaran yang aktif inovatif efektif dan menyenangkan salah satunya dengan menggunakan model TGT dengan Permainan Word Square supaya pembelajaran menjadi lebih aktif dan berpusat pada peserta didik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Sep 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39815

Actions (login required)

View Item View Item