Analisis pengelolaan kelas XI IIS dalam mata pelajaran ekonomi di SMAN 4 Kota Blitar tahun ajaran 2015/2016 / Inne Pramesti - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis pengelolaan kelas XI IIS dalam mata pelajaran ekonomi di SMAN 4 Kota Blitar tahun ajaran 2015/2016 / Inne Pramesti

Pramesti, Inne (2016) Analisis pengelolaan kelas XI IIS dalam mata pelajaran ekonomi di SMAN 4 Kota Blitar tahun ajaran 2015/2016 / Inne Pramesti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pramesti Inne. 2016. Analisis Pengelolaan Kelas XI IIS dalam Mata Pelajaran Ekonomi di SMAN 4 Kota Blitar Tahun Ajaran 2015/2016. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Ir. Yohanes Hadi Soesilo S.Th. M.Div. M.E. (II) Ro ufah Inayati M.Pd. Kata Kunci Pengelolaan kelas Mata Pelajaran Ekonomi SMAN 4 Kota Blitar. SMAN 4 Kota Blitar merupakan sekolah baru yang didirikan oleh Pemerintah Kota Blitar dengan tujuan agar semua anak lulusan sekolah menengah pertama dapat melanjutkan sekolah pada tingkat menengah atas. Tujuan inilah yang membuat untuk menjadi siswa di SMAN 4 tidak dibutuhkan nilai yang tinggi. Hal ini karena siswa yang masuk di SMAN 4 merupakan siswa-siswa yang tidak lolos masuk di sekolah negeri di Blitar dan siswa yang merasa tidak mampu untuk bersaing di sekolah negeri di Blitar. Hal ini menjadi alasan mengapa inputan SMAN 4 kurang secara akademik. Tidak hanya masalah akademik melainkan siswa SMAN 4 kurang dalam hal karakter seperti suka mencari perhatian mengganggu teman yang lainnya berkata tidak sopan (celometan) dan suka tertidur di dalam kelas. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mengetahui proses pengelolaan kelas cara mengatasi masalah pengelolaan kelas melihat imbal balik siswa atas tindakan yang dilakukan guru Ekonomi dengan kondisi siswa yang kurang secara IQ dan SQ. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian yang diperoleh berasal dari wawancara narasumber yaitu guru pengampu mata pelajaran Ekonomi kelas XI IIS dan observasi yang diperoleh saat peneliti mengikuti guru mata pelajaran Ekonomi mengajar di kelas. Setelah data diperoleh peneliti melakukan pengecekkan keabsahan data melalui triangulasi melalui wawancara kepada beberapa siswa kelas XI IIS 1-XI IIS6. Berdasarkan dari data wawancara dan observasi yang diperoleh guru tidak membuat perencanaan pengelolaan kelas secara tertulis melainkan dilakukan secara langsung saat proses kegiatan belajar mengajar. Selama proses kegiatan belajar mengajar selalu terdapat masalah yang disebabkan oleh siswa yang tertidur bercanda celometan mencari perhatian mengganggu temannya dan tidak aktif dalam kerja kelompok. Melihat permasalahan tersebut guru mengatasi dengan cara menegur memberi peringatan berusaha membuat siswa fokus pada materi dan menghampiri siswa yang menurut beliau sudah keterlaluan. Penulis juga mengamati respon atau imbal balik siswa yang mendapat tindakan dari guru yaitu siswa memperhatikan dan tenang sejenak saat guru menegur lalu melanjutkan aktivitas yang mengganggu proses pembelajaran. Pengelolaan kelas yang dilakukan guru belum efektif dan efisien karena guru hanya melakukan teguran tanpa adanya tindakan yang tegas sehingga membuat siswa tidak segan untuk mengulangi perbuataanya lagi dan tidak efisien karena beliau harus mengeluarkan banyak tenaga untuk berkeliling membuat mereka tenang dan membuat tujuan dari pembelajaran belum tercapai secara maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jul 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39576

Actions (login required)

View Item View Item