Pengaruh pendidikan karakter dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi / Wahyu Anjasmoro - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pendidikan karakter dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi / Wahyu Anjasmoro

Anjasmoro, Wahyu (2016) Pengaruh pendidikan karakter dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi / Wahyu Anjasmoro. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Anjasmoro Wahyu. 2016. Pengaruh Pendidikan Karakter dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil Pada Mata Pelajaran Ekonomi. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Prih Hardinto M.si (II) Drs. H. Sapir S.Sos M.si. Kata Kunci pendidikan karakter motivasi belajar prestasi belajar Pendidikan saat ini hanya menekankan pada aspek kognitifnya saja sehingga pada faktanya di lapangan masih banyak ditemui krisis moral yang nyata dan mengkhawatirkan dikalangan pelajar dan motivasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil masih relatif rendah. Hal itu ditunjukkan dari antusias siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran mata pelajaran ekonomi masih rendah.. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh pendidikan karakter terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi apakah ada pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi apakah ada pengaruh pendidikan karakter dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil pada mata pelajaran ekonomi Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Data penelitian ini untuk menjelaskan pengaruh pendidikan karakter dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan Angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Populasidalam penelitian ini berjumlah 113 siswa dan sampel sebanyak 88 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik proportional random sampling. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh hasil penelitian sebagai berikut. Pertama pada variabel pendidikan karaker terdapat 42 siswa (47 7%) termasuk dalam sangat baik 44 siswa (50%) termasuk dalam kategori baik dan 2 siswa (2 3%) termasuk kategori kurang. Kedua pada variabel motivasi belajar terdapat 34 siswa (38 6%) termasuk kategori sangat baik 50 siswa (56 8%) termasuk kategori baik 4 siswa (4 5%) termasuk kategori kurang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan karakter dan motivasi belajar dalam mata pelajaran ekonomi secara simultan mempunyai pengaruh sebesar (32%) terhadap prestasi belajar ekonomi. Pendidikan karakter berpengaruh sebesar (5 7%) terhadap prestasi belajar ekonomi. Motivasi belajar berpengaruh sebesar (17 9%) terhadap prestasi belajar. Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat diambil kesimpulan bahwa pendidikan karakter dan motivasi belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bangil. Dimana semakin meningkat pendidikan karakter dan motivasi belajar prestasi belajar juga mengalami peningkatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 17 Jun 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39562

Actions (login required)

View Item View Item