Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, respon pada iklan dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku konsumtif siswa Ilmu-ilmu Sosial (IIS) kelas XI di SMA Negeri 6 Malang / Anti Kusmayanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, respon pada iklan dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku konsumtif siswa Ilmu-ilmu Sosial (IIS) kelas XI di SMA Negeri 6 Malang / Anti Kusmayanti

Kusmayanti, Anti (2015) Pengaruh status sosial ekonomi orang tua, respon pada iklan dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku konsumtif siswa Ilmu-ilmu Sosial (IIS) kelas XI di SMA Negeri 6 Malang / Anti Kusmayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Kusmayanti Anti. 2015. Pengaruh Status Sosial Ekonomi Orang Tua Respon Pada Iklan dan Konformitas Teman Sebaya Terhadap Perilaku Konsumtif Siswa Ilmu-Ilmu Sosial (IIS) Kelas XI di SMA Negeri 6 Malang. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I)Dr. Hj. Sri Umi Mintarti W. S.E. M.P. Ak (II) Drs. Ir. Yohanes Hadi Soesilo S.Th. M.Div. M.E. Kata Kunci Status Sosial Ekonomi Orang Tua Respon Iklan Konformitas Teman Sebaya Perilaku Konsumtif. Semua orang pasti melakukan konsumsi konsumsi dilakukan guna untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan. Tidak semua orang dapat mengelola keinginannya tersebut sehingga menimbulkan konsumsi yang berlebihan yang akan mengarah ke perilaku konsumtif. Perilaku konsumtif ini cenderung dilakukan oleh para remaja yang duduk di bangku sekolah menengah keadaan psikologis siswa yang mudah terpengaruh dan mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi membuat siswa selalu ingin mencoba hal-hal yang belum diketahuinya dan dengan didukung banyaknya tempat nongkrong dan pusat perbelanjaan yang mudah untuk dijangkau mengakibatkan siswa sulit untuk mengelola keinginannya.Status sosial ekonomi orang tua yang beragam mudahnya remaja dalam menerima informasi iklan melalui berbagai media dan remaja yang tidak terlepas dari pertemanan dan persahabatan maka dari itu peneliti ingin mengetahui pengaruhnya terhadap perilaku konsumtif. Penelitian ini meneliti pengaruh status sosial ekonomi orang tua respon pada iklan dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku konsumtif siswa dengan sumber data berasal dari data primer dan data sekunder. Data primer didapatkan dengan menggunakan angket yang diberikan kepada sampel siswa sebanyak 92 siswa data yang diperoleh yaitu respon pada iklan konformitas teman sebaya dan perilaku konsumtif sedangkan data sekunder mengenai status sosial ekonomi orang tua didapatkan dari data siswa yang sudah terdapat disekolah. Sampel berjumlah 92 diambil dari populasi siswa Ilmu-Ilmu Sosial (IIS) kelas XI di SMA Negeri 6 Malang tahun ajaran 2014/2015yang berjumlah 119 siswa dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Random Sampling. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan teknik analisis data regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis dari penelitian yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa (1) status sosial ekonomi orang tua berpengaruh positif terhadap perilaku konsumtif siswa IIS kelas XI di SMA Negeri 6 Malang (2) respon pada iklan berpengaruh positif terhadap perilaku konsumtif siswa IIS kelas XI di SMA Negeri 6 Malang (3) konformitas teman sebaya berpengaruh positif terhadap perilaku konsumtif siswa IIS kelas XI di SMA Negeri 6 Malang (4) terdapat pengaruh positif status sosial ekonomi orang tua respon pada iklan dan konformitas teman sebaya secara simultan terhadap perilaku konsumtif siswa IIS kelas XI di SMA Negeri 6 Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Jun 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39399

Actions (login required)

View Item View Item