Amalia, Nurlaila (2015) Pengaruh tingkat intelegensi (IQ), lingkungan belajar dan pemanfaatan fasilitas belajar terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X IIS SMA Negeri 2 Malang / Nurlaila Amalia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Amalia Nurlaila 2015. Pengaruh Tingkat Intelegensi (IQ) Lingkungan Belajar dan Pemanfaatan Fasilitas Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IIS SMA Negeri 2 Malang. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Wahjoedi M.E (2) Drs. Mardono M.Si. Kata Kunci Tingkat Intelegensi (IQ) Lingkungan Belajar Pemanfaatan Fasilitas Belajar Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi 12288 12288 12288 12288 Intelegensi merupakan kecerdasan yang dimiliki oleh manusia sejak lahir yang berupa kemampuan berfikiran abstrak kemampuan logika dan kemampuan bernalar dengan cepat terhadap permasalah terutama pelajaran di sekolah. Lingkungan belajar adalah tempat siswa belajar. Lingkungan Belajar perlu diciptakan secara kondusif agar siswa merasa nyaman dan konsentrasi sehingga dapat berpengaruh positif terhadap prestasi belajar. Pemanfaatan fasiltas belajar adalah seberapa besar siswa memanfaatkan fasilitas yang tersedia yang dapat berpengaruh terhadap prestasi belajar. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara parsial dan simultan Pengaruh Tingkat Intelegensi (IQ) Lingkungan Belajar dan Pemanfaatan Fasilitas Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IIS SMA Negeri 2 Malang. Penelitian ini menggunakan jenis kuantitatif jenis explanasi asosiatif yang ditujukan untuk menjelaskan pengaruh antar variabel bebas Tingkat Intelegensi (IQ) (X1) Lingkungan Belajar (X2) dan Pemanfaatan Fasilitas Belajar (X3) Terhadap Prestasi Belajar Siswa (Y). Populasi dalam penelitian ini 114 siswa dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 89 yang diperoleh dari rumus slovin. Skala yang digunakan menggunakan skala likert dengan lima pilihan jawaban. 12288 12288 12288 12288 Metode analisis data yang digunakan untuk instrumen yaitu uji validitas dan realibiltas. Sedangkan untuk analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Analisis statistik inferensial menggunakan uji asumsi klasik yaitu uji normalitas uji multikolinearitas uji heteroskedastisitas analisis regresi linear berganda uji hipotesis dan koefisien determinasi (R2). 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil analisis data diperoleh bahwa (1) tingkat intelegensi (IQ) di SMA Negeri 2 Malang tergolong klasifikasi rata- rata (2). lingkungan belajar di SMA Negeri 2 Malang tergolong klasifikasi baik. (3) pemanfaatan fasilitas belajar di SMA Negeri 2 Malang tergolong klasifikasi baik. (4) secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat intelegensi (IQ) terhadap prestasi belajar. (5) secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan belajar terhadap prestasi belajar. (6) secara parsial terdapat pengaruh pemanfaatan fasilitas belajar terhadap prestasi belajar. (7) terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat intelegensi (IQ) lingkungan belajar dan pemanfaatan fasilitas belajar sebesar sebesar 50 7 % dilihat dari nilai Adjusted R Square prestasi belajar dipengaruhi oleh variabel tingkat intelegensi (IQ) lingkungan belajar dan pemanfaatan fasilitas belajar sedangkan sisanya sebesar 49 3% dipengaruhi oleh faktor lain di luar variabel yang tidak masuk dalam penelitian ini. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil penelitian ini maka saran yang diberikan adalah (1) bagi sekolah diharapkan dapat mengoptimalkan IQ yang dimiliki siswa sehingga dapat meningkatkan prestasi belajarnya. Di dukung oleh keadaan lingkungan belajar sekolah yang kondusif sehingga siswa dapat merasa nyaman dalam belajar dan siswa bisa mengoptimalkan fasilitas belajar yang tersedia di sekolah sehingga dapat meningkatkan prestasi belajarnya. (2) bagi UM semoga penelitian ini dapat digunakan untuk menambah bahan kajian untuk penelitian selanjutnya yang berkaitan dengan tingkat intelegensi (IQ) lingkungan belajar dan pemanfaatan fasilitas belajar. (3) bagi peneliti selanjutnya untuk peneliti lain diharapkan dapat mengembangkan penelitian tentang intelegensi (IQ) lingkungan belajar dan pemanfaatan fasilitas belajar ke depannya sehingga bisa menjadi penyempurna penelitian sebelumnya. Selain itu untuk peneliti lain yang akan mengadakan penelitian sejenis diharapkan menambah jumlah variabel karena banyak variabel yang mempengaruhi belajar. 12288 12288 12288 12288
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 Mar 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/39379 |
Actions (login required)
View Item |