Pengaruh teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang / Kharis Wicaksono - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang / Kharis Wicaksono

Wicaksono, Kharis (2014) Pengaruh teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar mata pelajaran ekonomi terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang / Kharis Wicaksono. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Wicaksono Kharis. 2014. Pengaruh Teman Sebaya di Lingkungan Sekolah dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Ekonomi Terhadap Minat Siswa Untuk Melanjutkan Pendidikan ke Jenjang yang Lebih Tinggi di Bidang Ekonomi di SMA PRGI 1 Jombang. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Dwi Wulandari S.E. MM (II) Drs. Mardono M.Si Kata Kunci Teman Sebaya Hasil Belajar dan Minat Siswa Untuk Melanjutkan Pendidikan. 12288 12288 12288 12288 Semakin berkembangnya dunia pendidikan semakin berkembang pula dengan ilmu pengetahuan. Seiring dengan itu pasti ada minat siswa untuk melanjitkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar merupakan faktor-faktor pendukung besarnya minat siswa. Teman sebaya memberi dorongan positif dan Hasil belajar yang baik sangatlah di perlukan untuk mendorong minat siswa untuk melanjutkan pendidikan. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh teman sebaya di lingkungan sekolah terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang (2) pengaruh hasil belajar siswa terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang (3) pengaruh antara teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang ekonomi di SMA PGRI 1 Jombang. Rancangan penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII IPS di SMA PGRI 1 Jombang yang berjumlah 217. Sampel yang diambil sebanyak 73 peserta didik menggunakan Teknik purposive sample. Pengumpulan data dengan menggunakan angket dan dokumentasi. Data dianalisis dengan bantuan SPSS 16.00 for Windows. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pengaruh teman sebaya di lingkungan sekolah (X1) terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan (Y) diperoleh nilai signifikansi t sebesar (0 000) lebih kecil daripada tingkat signifikansi alpha (0 05) berarti teman sebaya di lingkungan sekolah siswa berpengaruh signifikan terhadap minat siswa. (2) pengaruh hasil belajar (X2) terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan (Y) diperoleh nilai signifikansi t sebesar (0 016) lebih kecil daripada tingkat signifikansi alpha (0 05) berarti hasil belajar berpengaruh signifikan terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan. (3) pengaruh antara teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan diperoleh signifikansi F pada uji simultan (Anova) sebesar (0 000) lebih kecil daripada tingkat signifikansi alpha (0 05) berarti antara teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil hasil secara bersama-sama berpengaruh terhadap minat siswa untuk melanjutkan pendidikan. 12288 12288 12288 12288 Saran yang diajukan adalah (1) pihak sekolah senantiasa mengawasi dan memperhatikan pergaulan para siswa dan siswi di lingkungan sekolah. (2) pendidik senantiasa memantau siswa karena hasil belajar siswa sudah baik dan berusaha lebih meningkatkan hasil belajar siswa. (3) Penulis lain hendaknya meneliti variabel lain yang mempengaruhi minat siswa untuk melanjutkan pendidikan di luar variabel teman sebaya di lingkungan sekolah dan hasil belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jun 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39314

Actions (login required)

View Item View Item