Kurniawati, Heny (2013) Efektivitas fasilitas pembelajaran dalam mendukung pencapaian tujuan pembelajaran ekonomi kelas XI IPS di SMA Panjura Kota Malang / Heny Kurniawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kurniawati Heny. 2013. Efektivitas Fasilitas Pembelajaran dalam Mendukung Pencapaian Tujuan Pembelajaran Ekonomi Kelas XI IPS di SMA PANJURA Kota Malang. Skripsi Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Mit Witjaksono MS.Ed. (2) Drs. Mardono M.Si. Kata Kunci Tujuan Pembelajaran Fasilitas Pembelajaran Efektivitas Mata Pelajaran Ekonomi 12288 12288 12288 12288 Pendidikan merupakan instrumen krusial bagi sebuah perubahan pola kehidupan ke arah yang lebih baik. Hal demikian bukan sesuatu yang mudah untuk mencapainya di zaman modern ini. Namun butuh keseriusan manajemen yang baik dalam semua komponen pendidikan yang meliputi kurikulum sarana dan prasarana dan lain sebagainya. 12288 12288 12288 12288 Sarana dan prasarana merupakan salah satu kebutuhan yang mendapat prioritas utama dalam menunjang implementasi proses belajar-mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas fasilitas pembelajaran dalam mendukung pencapaian tujuan pembelajaran ekonomi. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif-kualitatif dengan jenis penelitian survey dan eksplorasi. Penelitian ini dilakukan dalam situasi yang alami sehingga tidak ada batasan dalam memahami fenomena yang sedang dikaji. Penelitian ini mengambil lokasi penelitian di SMA PANJURA Kota Malang. Subyek dalam penelitian ini adalah kelas XI IPS 1 XI IPS 2 XI IPS 3 dan XI IPS 4. Sedangkan obyek dalam penelitian ini adalah fasilitas yang digunakan selama proses pembelajaran berlangsung di dalam kelas. Informan dalam penelitian ini adalah dua orang guru mata pelajaran ekonomi kelas XI dan responden dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI IPS yang berjumlah 113 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara observasi kuisioner dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini melalui beberapa tahapan yaitu reduksi data display data dan verifikasi data. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil analisis data maka dapat disimpulkan bahwa fasilitas yang sering dibutuhkan untuk dapat menunjang proses pembelajaran ekonomi kelas XI antara lain LKS buku teks buku tulis alat tulis alat hitung (kalkulator) papan tulis LCD Laptop contoh artikel tentang materi gambar pendukung tentang materi meja kursi siswa meja kursi guru penerangan (cahaya) suhu udara dalam ruangan interaksi guru (fasilitator). Dilihat dari penggunaan dan pemanfaatan fasilitas-fasilitas tersebut sudah dapat dikatakan efektif. Fasilitas lain yang digunakan guru seperti permainan dan blangko juga sudah cukup efektif. Permainan tersebut dapat menjadikan siswa aktif dalam mengikuti pembelajaran ekonomi. Blangko yang digunakan juga sangat efektif dalam mendukung pembelajaran karena dengan adanya blangko waktu pelajaran jadi lebih efisien. 12288 12288 12288 12288 Walaupun fasilitas yang dimiliki semua kelas sama tetapi tingkat efektivitas fasilitas pembelajaran ekonomi di masing-masing kelas berbeda. Hal ini dikarenakan dalam kelas XI IPS dibedakan melalui tingkat kemampuan siswa dilihat dari nilai raport kenaikan kelas X. Kelas XI IPS 1 lebih unggul dibandingkan kelas XI IPS yang lain. Mereka terlihat lebih aktif dan suasana kelas lebih kondusif selama pelajaran berlangsung. Adapun saran dari hasil penelitian ini adalah 1) Dengan hasil penelitian ini siswa seharusnya harus lebih memanfaatkan fasilitas yang disediakan guru maupun sekolah dengan seefektif mungkin. 2) Bagi guru ekonomi diharapkan agar lebih meningkatkan pemanfaatan fasilitas belajar-mengajar yang sudah disediakan sekolah dengan seefektif mungkin agar dapat meningkatkan semangat dan prestasi belajar siswa. 3) Bagi kepala sekolah hendaknya lebih meningkatkan jumlah dan kualitas fasilitas belajar-mengajar di sekolah dengan baik agar proses belajar-mengajar dapat berjalan dengan lancar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 02 Oct 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/39231 |
Actions (login required)
View Item |