Hubungan persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dan lingkungan sekolah dengan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS SMAN 10 Malang / Lina Rusdiana Sari - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dan lingkungan sekolah dengan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS SMAN 10 Malang / Lina Rusdiana Sari

Sari, Lina Rusdiana (2012) Hubungan persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dan lingkungan sekolah dengan hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS SMAN 10 Malang / Lina Rusdiana Sari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci persepsi kualitas pembelajaran lingkungan sekolah hasil belajar Hasil belajar siswa dipengaruhi oleh faktor internal yang meliputi faktor kesehatan psikologis dan kelelahan serta faktor eksternal yaitu faktor keluarga sekolah dan masyarakat. Adapun faktor yang diteliti dalam penelitian ini adalah faktor sekolah yang meliputi kualitas pembelajaran guru ekonomi dan lingkungan sekolah. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis beberapa hal yaitu persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran persepsi siswa tentang lingkungan sekolah hasil belajar mata pelajaran ekonomi hubungan persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dengan hasil belajar hubungan persepsi siswa tentang lingkungan sekolah dengan hasil belajar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS di SMAN 10 Malang tahun ajaran 2011/2012 yang berjumlah 57 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif korelasional dengan dua variabel bebas yaitu persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dan lingkungan sekolah serta satu variabel terikat yaitu hasil belajar. Teknik pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh hasil sebagai persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran di SMAN 10 Malang dalam kategori tinggi persepsi siswa tentang lingkungan sekolah dipersepsikan baik hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi mempunyai hasil belajar yang baik. Untuk mengetahui hubungan antar variabel secara parsial dilakukan melalui analisis korelasi Spearman Rank. Korelasi antara persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dengan hasil belajar menunjukkan nilai koefisien sebesar 0 785. Sementara itu korelasi antara persepsi siswa tentang lingkungan sekolah dengan hasil belajar menunjukkan nilai koefisien sebesar 0 723. Angka koefisien positif menunjukkan hubungan yang positif yaitu jika variabel bebas meningkat maka variabel terikat juga meningkat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persepsi siswa tentang kualitas pembelajaran dan persepsi siswa tentang lingkungan sekolah memiliki hubungan dengan hasil belajar siswa baik secara parsial. Saran yang diajukan adalah (1) bagi guru ekonomi diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran sehingga memperoleh hasil yang maksimal. (2) Bagi SMAN 10 Malang diharapkan dapat terus meningkatkan kualitas lingkungan sekolah baik dari segi fisik maupun non fisik demi tercapainya lingkungan sekolah yang kondusif dan akademis untuk mendorong siswa berprestasi. (3) Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat mengembangkan variabel penelitian yang lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Jul 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39062

Actions (login required)

View Item View Item