Analisis hasil belajar menurut kebiasaan dan pemanfatan waktu belajar siswa SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang / Rindhitya Lutfiyanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis hasil belajar menurut kebiasaan dan pemanfatan waktu belajar siswa SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang / Rindhitya Lutfiyanti

Lutfiyanti, Rindhitya (2011) Analisis hasil belajar menurut kebiasaan dan pemanfatan waktu belajar siswa SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang / Rindhitya Lutfiyanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Kebiasaan Belajar Pemanfaatan Waktu Belajar Hasil Belajar Kebiasaan belajar merupakan perilaku siswa dalam proses belajar secara tetap teratur dan berkesinambungan dari waktu ke waktu dan pada akhirnya menjadi ciri dari seorang siswa melalui proses belajar yang bersifat tetap. Pemanfaatan waktu belajar adalah suatu perbuatan belajar dengan menggunakan waktu yang tepat yang dapat dilihat dari banyaknya waktu belajar setiap kali belajar pembagian waktu belajar dan penggunaan waktu luang. Hasil belajar adalah hasil belajar siswa dalam bentuk nilai ujian tengah semester yang diperoleh siswa setelah mengalami proses belajar. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisis hubungan kebiasaan belajar dengan hasil belajar siswa SMA Laboratorium UM. Untuk mengetahui dan menganalisis hubungan pemanfaatan waktu belajar dengan hasil belajar siswa SMA Laboratorium UM. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah deskriptif korelasional yang dianalisis menggunakan analisis deskriptif dan analisis Chi Square. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 57 responden dari total populasi sebanyak 135 siswa kelas XI IS SMA Laboratorium UM. Kesimpulan kebiasaan belajar di SMA Laboratorium UM yang selalu dan sering dilakukan adalah kebiasaan mengikuti pelajaran dan menghadapi ujian. Pemanfaatan waktu belajar yang tinggi adalah penggunaan waktu luang selanjutnya banyaknya waktu belajar siswa untuk belajar lebih dari 60 menit setiap kali belajar dan pengaturan waktu belajar lebih dimanfaatkan untuk belajar pada waktu malam hari. Kebiasaan dan pemanfaatan waktu belajar dengan hasil belajar masing-masing variabel kebiasaan dengan hasil belajar dan pemanfaatan waktu belajar dengan hasil belajar memiliki hubungan yang signifikan ditunjukkan dari hasil analisis Chi Square. Semakin siswa memiliki perilaku yang ditunjukkan dalam kebiasaan dan pemanfaatan waktu belajar maka siswa tersebut akan memperoleh hasil belajar yang baik. Saran dalam penelitian ini adalah guru dapat memberikan motivasi kepada siswa untuk belajar dengan cara meningkatkan perilaku kebiasaan belajar yang baik dan memanfaatkan waktu yang dimiliki untuk belajar dengan baik. Siswa hendaknya meningkatkan kebiasaan belajar yang baik terutama kebiasaan dalam belajar kelompok dan kebiasaan belajar mandiri. Siswa hendaknya memanfaatkan waktu luang untuk belajar. Untuk peneliti selanjutnya diharapkan menambah instrumen dan teknik pengumpulan data agar hasil pengamatan penelitian dapat mengukur dengan lebih rinci mengenai kebiasaan dan pemanfaatan waktu belajar dan menambah sub variabel dan indikator agar hasil dapat lebih baik memaparkan dengan lebih detail sesuai subjek dan objek yang diteliti.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Feb 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/38879

Actions (login required)

View Item View Item