Pengaruh persepsi siswa tentang perhatian orang tua dan keteladanan orang tua terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi SMA Widya Gama Malang / Novi Puspita Sari - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh persepsi siswa tentang perhatian orang tua dan keteladanan orang tua terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi SMA Widya Gama Malang / Novi Puspita Sari

Sari, Novi Puspita (2010) Pengaruh persepsi siswa tentang perhatian orang tua dan keteladanan orang tua terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi SMA Widya Gama Malang / Novi Puspita Sari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Sari Novi Puspita. 2010. Pengaruh Persepsi Siswa tentang Perhatian Orang Tua dan Keteladanan Orang Tua tehadap Prestasi Belajar Siswa di SMA Widya Gama Malang. Skripsi. Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Prih Hardinto M.Si (II) Dr. Nasikh S.E M.P M.Pd Kata Kunci Perhatian Orang Tua Keteladanan Orang Tua Prestasi Belajar Pendidikan memegang peranan yang sangat penting untuk menjamin kelangsungan hidup Negara tersebut karena pendidikan merupakan wahana untuk meningkatkan dan mengembangkan kualitas sumber daya manusia. Dalam melaksanakan proses pembelajaran (pendidikan ) maka dibutuhkan partisipasi dari berbagai pihak salah satunya dari peran orang tua dalam bentuk perhatian. Perhatian yang diberikan orang tua akan berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa di sekolah. Hal ini dikerenakan orang tua dapat membantu menunjang keberhasilan belajar putra-putrinya dengan menyediakan fasilitas belajar yang diperlukan. Perhatian orang tua harus diikuti juga dengan keteladanan orang tua dirumah dalam memberi contoh kebiasaan sehari-hari yang akan mudah ditiru oleh anak. Kebiasaan buruk yang dicontohkan oleh orang tua akan berpengaruh terhadap keberhasilan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa tentang perhatian orang tua dan keteladanan orang tua terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di SMA Widya Gama Malang. Dalam pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode angket dan dokumentasi. Populasinya adalah siswa-siswi kelas XI XII SMA Widya Gama Malang tahun ajaran 2009/2010. Dengan jumlah populasi 65 siswa yang menggunakan sampel 36 siswa dengan teknik proportional random sampling. Penelitian ini dilaksanakan mulai Oktober-Nopember 2009. Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pada hasil penelitian maka peneliti menggunakan regresi linier berganda. Dari hasil penelitian ini menggambarkan bahwa ada 6 siswa yang perhatian orang tua sangat tinggi atau dengan persentase sebesar 17% dan 15 siswa yang perhatian orang tua tinggi atau dengan persentase 42%. Dan 12 responden atau siswa yang perhatian orang tua sedang atau dengan persentase sebesar 12%. Sedangkan untuk keteladanan orang tua 16 siswa yang keteladanan orang tua sangat tingi atau dengan persentase sebesar 44%. Dan 9 responden atau siswa yang keteladanan orang tua tinggi atau persentase sebesar 25%. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh persepsi siswa antara perhatian orang tua dan keteladanan orang tua terhadap prestasi belajar siswa sebesar 70 7%. Dengan hasil analisis regresi ganda Y 20 458 0 738 X1 0 294 X2. Koefisien konstanta sebesar 20 458 koefisien X1sebesar 0 738 dan koefisien X2 sebesar 0 294 yang menunjukkan bahwa jika variabel X1 dan variabel X2 mengalami kenaikan rata-rata sebesar 1 satuan maka akan menaikan Y. Pada hasil penelitian ini peneliti dapat memberikan saran kepada Orang tua perlu membantu kesulitan-kesulitan pelajaran ekonomi yang mereka alami dan membiasakan gemar membaca sejak dini. Orang tua harus memenuhi sarana dan prasarana di rumah untuk mendukung proses kegiatan belajar. Saran bagi pihak sekolah (kepala sekolah) lebih meningkatkan lagi penggunaan media pembelajaran dan mengikutsertakan guru-guru untuk mengikuti seminar atau diklat yang dapat menunjang proses belajar di kelas dan membentuk dewan sekolah yang anggotanya adalah perwakilan wali murid sebagai wadah menyalurkan aspirasi. Saran bagi siswa dapat memanfaatkan sekaligus memelihara sarana prasarana yang sudah ada baik di rumah maupun di sekolah seperti ruang belajar di rumah serta perpustakaan sekolah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 16 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/38687

Actions (login required)

View Item View Item