Penerapan metode pembelajaran problem solving dan STAD untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar ekonomi siswa kelas X SMAN 1 Kertosono / Yuanita Mahardhika Basuki - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan metode pembelajaran problem solving dan STAD untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar ekonomi siswa kelas X SMAN 1 Kertosono / Yuanita Mahardhika Basuki

Basuki, Yuanita Mahardhika (2009) Penerapan metode pembelajaran problem solving dan STAD untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar ekonomi siswa kelas X SMAN 1 Kertosono / Yuanita Mahardhika Basuki. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Basuki Yuanita Mahardhika. 2009. Penerapan Metode Pembelajaran Problem Solving dan STAD Untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Ekonomi Siswa Kelas X SMAN I Kertosono. Skripsi Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Hari Wahyono M. Pd Drs. Prih Hardinto M.Si. Kata kunci Penerapan problem solving STAD motivasi hasil belajar. Banyak sekali penerapan pembelajaran ekonomi yang diterapkan guru dilingkungan sekolah. Siswa akan mengalami kebosanan bila guru tidak menggunakan metode yang berfariasi untuk pembelajaran. Bila siswa mengalami kebosanan maka akan menimbulkan kurangnya semangat siswa untuk mempelajari ekonomi sehingga pengaruhnya akan terjadi penurunan hasil belajar. Melalui pembelajaran problem solving diharapkan siswa berkolaborasi untuk menentukan solusi atas masalah yang dihadapinya. Selain itu juga menggunakan strategi pembelajaran yang berupa STAD untuk melatih ketrampilan siswa dalam bersosialisasi di dalam kelompok. Penelitian di SMAN I Kertosono bertujuan sebagai berikut (1)Untuk mengetahui bahwa penerapan pembelajaran Problem Solving dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri I Kertosono (2)Untuk mengetahui bahwa penerapan pembelajaran Problem Solving dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas X SMA Negeri I Kertosono (3)Untuk mengetahui bahwa penerapan pembelajaran STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri I Kertosono (4)Untuk mengetahui bahwa penerapan pembelajaran STAD dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas X SMA Negeri I Kertosono (5)Untuk mengetahui perbedaan peningkatan hasil belajar siswa berdasarkan penerapan pembelajaran Problem Solving dan STAD (6)Untuk mengetahui perbedaan peningkatan motivasi belajar siswa berdasarkan penerapan pembelajaran Problem Solving dan STAD. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Karena dalam penelitian ini ada pemberian perlakuan terhadap kelas kontrol dan kelas eksperimennya. Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Claaroom Action Researh). Dengan melihat peningkatan motivasi dan hasil belajar pada setiap siklus pada metode Problem Solving dan metode STAD. PTK dilakukan proses pengkajian berdaur dari 4 tahap yaitu (1)perencanaan tindakan (2) pelaksanaan tindakan (3) mengamati atau observasi (4) merefleksi. Analisis yang digunakan pada penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif. Tetapi nantinya dalam penelitian ini hasil kenaikan motivasi dan hasil belajar pada kedua metode problem solving dan STAD kemudian dibandingkan dengan metode eksperimen dengan membandingkan kenaikan motivasi dan hasil belajar siswa pada pembelajaran STAD dan pembelajaran Problem Solving dengan menggunakan Uji Beda Mean(Compare means). Berdasarkan analisis data pada metode Problem Solving angket motivasi belajar siswa dengan pendekatan problem solving yang dilakukan pada Siklus I maka rata-rata motivasi belajar siswa mencapai 58 71 % dengan kategori 2 meningkat. Sedangkan pada Siklus II meningkat menjadi 59 34% dengan kategori meningkat. Pada Siklus I aspek kegiatan guru dilaksanakan dengan pencapaian 75 % dengan kategori baik kemudian meningkat menjadi 98 21 % kategori sangat baik. Pada Siklus I hasil belajar yang diperoleh melalui rata-rata klasikal pre tes adalah 51 21 dan rata-rata post tes adalah70 49. Siklus II diperoleh rata-rata klasikal hasil belajar sebesar 88 54. Sedangkan pada metode STAD siklus I rata-rata klasikal motivasi belajar siswa 54 86% dengan kategori meningkat sedangkan pada siklus II meningkat menjadi sebesar 57 17 % dengan kategori meningkat. Hasil belajar pada siklus I mengalami peningkatan dari pre test ke post tes dengan rata-rata klasikal 54 88 menjadi 69 76 kemudian pada siklus II rata-rata klasikal menjadi 76 81. Ada perbedaan motivasi belajar ekonomi siswa dengan menggunakan metode STAD dan metode Problem Solving yang dilihat dari rata-rata klasikal (mean) yaitu pada metode Problem Solving sebesar 59 02% dan rata-rata klasikal (mean) yaitu pada metode STAD 56 68 %. Kedua rata-rata klasikal nilai pada metode pembelajaran STAD dan metode pembelajaran Problem Solving pada Siklus I yaitu pada metode Problem Solving mean sebesar 19 27 dan pada metode STAD mean sebesar 13 90 sedangkan pada Siklus II metode Problem Solving mean sebesar 18 05 dan pada metode STAD mean sebesar 10 49 yang berarti kedua metode ini berbeda peningkatan motivasinya. Diharapkan penelitian serupa di masa yang akan datang menjadi lebih baik. Bertitik tolak dari penelitian ini beberapa saran yang diajukan peneliti adalah (1) Bagi Guru Ekonomi(khususnya guru ekonomi SMAN I Kertosono) hendaknya bisa menerapkan metode pembelajaran problem solving dan STAD dalam proses pembelajaran karena kedua metode ini mampu meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa secara signifikan (2) Bagi Siswa hendaknya lebih aktif dalam pembelajaran baik dalam melaksanakan percobaan maupun diskusi di dalam kelas. Siswa hendaknya mempunyai motivasi yang timbul dari dalam diri siswa untuk mempelajari ekonomi sehingga motivasi dan hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang baik (3)Bagi peneliti lain jika ingin menggunakan pembelajaran ekonomi dengan metode Problem Solving dan metode STAD hendaknya dilakukan pada pokok bahasan yang berbeda.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Feb 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/38615

Actions (login required)

View Item View Item