Analisis preferensi anggota Dewan Perwakilan Rakyat daerah (DPRD) dalam kebijakan pendidikan di Kabupaten Magelang / Budi Haryanto - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis preferensi anggota Dewan Perwakilan Rakyat daerah (DPRD) dalam kebijakan pendidikan di Kabupaten Magelang / Budi Haryanto

Haryanto, Budi (2017) Analisis preferensi anggota Dewan Perwakilan Rakyat daerah (DPRD) dalam kebijakan pendidikan di Kabupaten Magelang / Budi Haryanto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Haryanto Budi. 2017. Analisis Preferensi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dalam Kebijakan Pendidikan di Kabupaten Magelang. Skripsi Jurusan Administrasi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. H. Kusmintarjo M.Pd (II) Dr. H. Ahmad Yusuf Sobri S.Sos M.Pd. Kata Kunci preferensi tugas DPRD kebijakan pendidikan Pendidikan merupakan hak semua Warga Negara Indonesia (WNI) dan oleh karena itu setiap WNI berhak mendapatkan pendidikan yang bermutu sesuai bakat dan minat yang dimilikinya tanpa memandang status sosial ras etnis agama dan gender. Pemerataan akses dan peningkatan mutu pendidikan akan membuat WNI memiliki kecakapan hidup (life skills). Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) sebagai penanggung jawab sistem pendidikan nasional memiliki Rencana Strategis (Renstra) sebagai pedoman pengelolaan dan penyelenggaraan pendidikan bagi semua tingkatan pengelola pendidikan mulai dari pemerintah pusat pemerintah provinsi pemerintah kabupaten/kota satuan pendidikan dan masyarakat. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) merupakan lembaga perwakilan rakyat daerah yang berkedudukan sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah kabupaten/kota membentuk peraturan daerah yang dibahas bersama bupati/walikota untuk mendapatkan persetujuan bersama yang nantinya diberlakukan kepada rakyat dengan segala ketentuan yang ditetapkan. DPRD Kabupaten/kota mempunyai fungsi 1) fungsi legislasi 2) fungsi anggaran dan 3) fungsi pengawasan. Oleh karena itu diperlukan pembahasan terkait tugas dan fungsi yang dimiliki DPRD sebagai penyelenggara pemerintah daerah Kabupaten/kota dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan bagi masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kecenderungan peran anggota DPRD dalam menempatkan kebijakan pendidikan mengetahui pertimbangan yang digunakan anggota DPRD dalam merumuskan kebijakan pendidikan mengetahui kepedulian anggota DPRD dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Magelang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian yang bersifat deskriptif. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dengan responden anggota DPRD Kabupaten Magelang. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampel total (total sample) yaitu seluruh anggota DPRD yang menjabat sebagai pimpinan dan komisi IV yang berjumlah 16 pejabat. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis kolmogorov-smirnov dan deskriptif dengan menggunakan program SPSS 16 0 for windows dan Microsoft Office Excel 2013. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan (1) anggota DPRD Kabupaten Magelang di dalam kebijakan pendidikan anggota DPRD cenderung kepada fungsi anggaran dengan nilai tingkat kecenderungan 0 311 sedangkan fungsi legislasi dan pengawasan hanya memiliki nilai tingkat kecenderungan 0 187 (2) pertimbangan yang digunakan anggota DPRD dalam merumuskan kebijakan pendidikan di Kabupaten Magelang adalah melalui faktor eksternal yaitu partai politik kelembagaan dan aspirasi masyarakat. Dalam hal ini faktor eksternal yang sangat berpengaruh yaitu faktor dari lembaga DPRD dengan persentase 38%. Kelembagaan DPRD dikarenakan anggota mempunyai keterikatan kerja dan komitmen bersama (3) tingkat kepedulian anggota DPRD Kabupaten Magelang terhadap peningkatan mutu pendidikan adalah tergolong tinggi dengan persentase 56%. Saran yang dikemukakan dalam penelitian ini yaitu (1) anggota DPRD Kabupaten Magelang sebagai pemangku kebijakan diharapkan dapat dijadikan masukan untuk mengevaluasi dan meningkatkan peran yang dimiliki anggota dewan seperti legislasi anggaran dan pengawasan. Oleh karena itu Pendidikan perlu ditingkatkan sehingga bisa menghasilkan SDM yang profesional (2) mahasiswa Administrasi Pendidikan tidak hanya sebagai bahan bacaan yang dapat dijadikan referensi melainkan sebagai bahan tindak lanjut dan kajian matakuliah analisis kebijakan dan pembuatan keputusan salah satunya di pemerintahan DPRD sehingga mahasiswa mampu mengembangkan kompetensi yang dimiliki dan dapat diterapkan dalam dunia kerja (3) anggota partai politik diharapkan agar lebih dapat memberikan sumbangsih kepada DPRD Kabupaten Magelang dalam perumusan kebijakan bidang pendidikan dan terus memperhatikan mutu pendidikan (4) peneliti lain agar lebih mengembangkan sudut pandangnya dengan pendekatan yang berbeda seperti penelitian di lingkup DPRD Provinsi. Dengan demikian dapat digunakan sebagai acuan dalam penulisan sejenis dengan menggunakan teknik dan instrumen yang baik dan sempurna.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jun 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/3812

Actions (login required)

View Item View Item