Saputri, Vivi Anggi (2018) Pengaruh corporate social responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan dengan kepemilikan institusional sebagai variabel pemoderasi (studi pada perusahaan manufaktur "food and beverages" yang listed di BEI periode 2014-2016) / Vivi Anggi Saputri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Saputri Vivi Anggi. 2018. Pengaruh Corporate Social Responsibility Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan dengan Kepemilikan Institusional sebagai Variabel Pemoderasi (Studi pada Perusahaan Manufaktur Food and Beverages yang Listed di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016). Skripsi. Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Bety Nur Achadiyah S.Pd. M.Sc. Kata Kunci corporate social responsibility kinerja keuangan perusahaan kepemilikan institusional Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan suatu komitmen perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasinya sehingga memberikan kontribusi positif terhadap pihak-pihak yang terkena dampak aktivitas bisnisnya. Pengungkapan CSR oleh perusahaan dapat memberikan dampak positif terutama dalam jangka panjang. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk menjelaskan pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan dan untuk menjelaskan pengaruh kepemilikan institusional dapat memoderasi pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan tahunan perusahaan manufaktur food and beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2016. Teknik analisis data yang digunakan yaitu Moderated Regresi Analysis (MRA). Dari hasil penelitian dan pembahasan dengan menggunakan analisis Moderated Regresi Analysis (MRA) yang telah dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan Corporate Social Responsibility (CSR) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan hasil tersebut menunjukkan bahwa semakin mengingkatnya Corporate Social Responsibility (CSR) maka kinerja keuangan perusahaan akan mengalami peningkatan. Kepemilikan institusional dapat memoderasi pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap kinerja keuangan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 01 Oct 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/37533 |
Actions (login required)
View Item |