Istriana, Indah (2018) Pengaruh struktur modal, profitabilitas dan operating leverage terhadap nilai mperusahaan pada perusahaan otomotif dan komponen yang lsiting di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2016 / Indah Istriana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Istriana Indah.2017. Pengaruh Struktur Modal Profitabilitas dan Operating Leverage terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada perusahaan otomotif dan komponen yang listing di BEI periode 2014-2016). Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Hj. Yuli Widi Astuti SE. Ak. Kata Kunci Struktur Modal Profitabilitas Operating Leverage Nilai Perusahaan Perusahaan Otomotif. Pada dasarnya setiap perusahaan membutuhkan sebuah pertumbuhan investasi dalam pengelolaannya. Pertumbuhan ini tentunya akan menarik minat investor yang nantinya akan mempengaruhi harga saham perusahaan.Pada prusahaan otomotif yang berkembang pesat di Indonesia pertumbuhan investasi dapat dikarenakan penjualan selalu mengalami peningkatanyang dapat mencerminkan bahwa kinerja bisnis perusahaan dalam kondisi baik. Untuk menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat tersebut setiap perusahaan harus mampu untuk menjaga kinerja keuangannya agar nilai dari perusahaan tersebut selalu mengalami peningkatan sehingga kesejahteraan investornya akan tetap terjaga. Nilai perusahaan merupakan hal yang penting yang harus terus diperhatikan oleh perusahaan. Nilai perusahaan dipengaruhi faktor-faktor diantaranya struktur modal. Profitabilitas dan Operating Leverage dalam perusahaan. Oleh sebab itu tujuan penelitian ini adalah mengetahui Pengaruh Struktur Modal Profitabilitas dan Operating Leverage terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Otomotif dan Komponen yang Listing di BEI Periode tahun 2013-2015. Penelitian ini menggunakan Rancangan penelitian explanatory research Penelitian ini untuk menguji pengaruh antara variabel bebas (X) yaitu struktur modal (X 8321 ) profitabilitas (X 8322 ) dan operating leverage (X 8323 ) dengan variabel terikat (Y) yaitu nilai perusahaan . Pengambilan sampel ini menggunakan teknik purposive sampling yang ditemukan sebanyak 10 perusahaan. Data penelitian ini bersumber pada laporan keuangan suatu perusahaan. Jenis data yang digunakan adalah jenis data sekunder yaitu data yang sudah disediakan oleh perusahaan tersebut. Adapun metode yang digunakan adalah dokumentasi yaitu melakukan dokumentasi dari Indonesia Capital Market Directory (ICMD) yang diterbitkan oleh Bursa Efek Indonesia. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel Independen yaitu Struktur Modal Profitabilitas dan Operating Leverage memiliki pengaruh sebesar 85 6% terhadap nilai perusahaan. Struktur Modal dan operating leverage berpengaruh negatif signifikan terhadap variabel nilai perusahaan pada Perusahaan Otomotif Dan Komponen Yang Listing di BEI tahun 2013-2015.Sedangkan Profitabilitas berpengaruh secara positif signifikan terhadap nilai perusahaan. Sesuai dengan konsep signaling theory profitabilitas akan menjadi sinyal dari manajemen yang menggambarkan prospek perusahaan berdasarkan tingkat profitabilitas yang terbentuk dan secara langsung akan mempengaruhi nilai perusahaan yang dicerminkan dari tingkat harga saham di pasaran
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 05 Apr 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/37439 |
Actions (login required)
View Item |