Hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru akuntansi dengan prestasi belajar siswa kelas X program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang / Trilaksono Wahyu Aji - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru akuntansi dengan prestasi belajar siswa kelas X program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang / Trilaksono Wahyu Aji

Trilaksono Wahyu (2010) Hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru akuntansi dengan prestasi belajar siswa kelas X program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang / Trilaksono Wahyu Aji. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Persepsi Siswa Kompetensi Guru Prestasi Belajar Siswa. Guru sebagai pemegang peranan penting dalam peningkatan mutu pendidikan dituntut memiliki keahlian kemampuan serta profesionalisme yang tinggi terhadap tugas yang diembannya. Kompetensi guru dalam menciptakan pembelajaran yang berkualitas sangat menentukan keberhasilan pendidikan secara keseluruhan. Kompetensi guru menunjukkan kapasitas seorang individu dengan menggunakan kemampuan intelektual atau mental dan fisik untuk mengerjakan berbagai tugas. Saat guru mampu mentransfer pengetahuan keterampilannya sehingga siswa terpuaskan serta terpenuhi keinginannya persepsi siswa tentang kompetensi guru akan baik. Persepsi siswa tentang kompetensi guru dalam proses pembelajaran apabila positif maka tidak menutup kemungkinan hasil prestasi belajar siswa akan bagus. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui hubungan antara persepsi siswa tentang kompetensi guru akuntansi dengan prestasi belajar siswa program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksplanasi. Sampel dalam penelitian adalah semua siswa kelas X sebanyak 126 siswa. Instrumen yang digunakan untuk menjaring data adalah angket/kuesioner dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yang digunakan adalah persentase dan korelasi product moment. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan (1) Persepsi siswa tentang kompetensi guru akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang rata-rata sangat baik yaitu sebesar 72 22% (2) Prestasi belajar siswa kelas X program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang tergolong baik dengan persentase sebesar 50% (3) Penelitian ini menunjukkan ada hubungan yang rendah tapi signifikan antara persepsi siswa tentang kompetensi guru dengan prestasi belajar siswa X program keahlian akuntansi di SMK Negeri 1 Lumajang. Berdasarkan dari hasil penelitian maka ada beberapa saran antara lain bagi (1) Siswa hendaknya lebih meningkatkan belajarnya agar dapat memahami materi dan dapat meraih prestasi belajar yang maksimal. (2) Guru hendaknya menyadari kompetensi yang dimiliki dan selalu berusaha untuk meningkatkan kompetensi yang dimilikinya. (3) Sekolah hendaknya memperhatikan sarana dan prasarana pendukung proses belajar dan secara konsisten mengirimkan para guru-guru pengajar dalam seminar serta pelatihan guna meningkatkan kompetensi yang dimiliki.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Dec 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/35655

Actions (login required)

View Item View Item