Putri, Dahniar Adhe Sukono (2018) Pengembangan modul elektronik berbasis mobile learning pada mata pelajaran akuntansi dasar SMK/MAK /Dahniar Adhe Sukono Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Putri Dahniar Adhe Sukono. 2018. Pengembangan Modul Elektronik Berbasis Mobile Learning Pada Mata Pelajaran Akuntansi Dasar SMK/MAK. Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Sriyani Mentari S.Pd M.M. Kata Kunci Mobile Learning Mata Pelajaran Akuntansi Dasar Perubahan kurikulum 2013 berakibat pada kebutuhan bahan ajar khususnya untuk Akuntansi karena di sebagian besar SMK belum tersedia bahan ajar yang sesuai sehingga guru mencari sumber belajar lain. Oleh karena itu diperlukan bahan ajar yang sesuai dengan kebutuhan saat ini. Dengan berdasar hal tersebut maka disusunlah modul elektronik yang berbasis mobile learning pada mata pelajaran Akuntansi Dasar kelas X SMA/MAK. Tahapan penelitian dan pengembangan modul ini meliputi analisis kebutuhan pengembangan produk validasi ahli revisi 1 uji coba lapangan terbatas revisi 2 produk akhir dan diseminasi. Validasi ahli dilakukan oleh ahli materi dan ahli media uji coba lapangan terbatas dilakukan oleh 18 siswa. Hasil validasi dan uji coba lapangan terbatas menunjukan bahwa modul elektronik berbasis mobile learning dinyatakan layak digunakan dalam kegiatan belajar mengajar dan efektif meningkatkan hasil belajar siswa. Selain itu dalam modul elektronik terdapat keterbatasan yaitu modul elektronik ini hanya dapat dioperasikan di ponsel video terpisah dari topik pembelajaran membutuhkan akses internet saat pertama kali membuka latihan soal tidak ada batas waktu pengerjaan. Saran lebih lanjut untuk penelitian dan pengembangan ini adalah modul elektronik ini tidak hanya dapat dioperasikan dengan ponsel tetapi juga komputer/laptop video digabung dengan topik pembelajaran agar siswa lebih mudah memahami pengerjaan latihan soal diberikan batasan waktu.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Sep 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/35200 |
Actions (login required)
View Item |