Pengembangan e-modul komputer akuntansi sebagai penunjang project learning di SMK / Nadya Windy Putrie - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan e-modul komputer akuntansi sebagai penunjang project learning di SMK / Nadya Windy Putrie

Putrie, Nadya Windy (2017) Pengembangan e-modul komputer akuntansi sebagai penunjang project learning di SMK / Nadya Windy Putrie. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Putrie Nadya Windy. 2017. Pengembangan E-modul Komputer Akuntansi Sebagai Penunjang Project Based Learning di SMK. Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Suparti M.P. Kata Kunci e-modul komputer akuntansi perusahaan dagang project based learning Bahan ajar merupakan hal penting dalam pelaksanaan pembelajaran. K13 menghendaki penggunaan bahan ajar yang dibuat pemerintah pusat. Namun hingga kini bahan ajar K13 belum tersedia untuk semua pelajaran khususnya pelajaran produktif di SMK. Komputer akuntansi adalah salah satu pelajaran produktif pada paket keahlian akuntansi di SMK yang belum memiliki bahan ajar K13. Hal ini menyebabkan pelaksanaan pembelajaran komputer akuntansi di kelas tidak sesuai dengan kompetensi dasar yang harus dikuasai siswa pada K13. Masalah tersebut memotivasi peneliti untuk melakukan pengembangan e-modul komputer akuntansi perusahaan dagang menggunakan MYOB. E-modul yang dikembangkan berupa aplikasi android bernama E-KOMPAK serta dapat diunduh di Google PlayStore. Produk e-modul diharapkan dapat menunjang pembelajaran komputer akuntansi sesuai K13. Komputer akuntansi merupakan pelajaran praktik mengkomputerisasikan akuntansi sehingga model pembelajaran project based learning tepat digunakan untuk pelaksanaan pembelajaran K13 di pelajaran ini. Siswa dapat mengerjakan tugas proyek komputerisasi akuntansi perusahaan dagang di lingkungan sekitar ditunjang penggunaan e-modul yang dikembangkan. Metode yang digunakan adalah pengembangan. Model pengembangan dalam penelitian ini adalah model yang dikemukakan oleh Borg Gall (1983). Tahap-tahap yang dilakukan meliputi research and information collecting planning develop preliminary form of product preliminary field testing main product revision main field testing operational product revision dan dissemination. Validasi e-modul dilakukan oleh 1 dosen teknologi pendidikan (TEP) UM 1 guru komputer akuntasi SMK Muhammadiyah 2 Malang 1 guru komputer akuntansi SMKN 1 Malang dan 32 siswa kelas XI AK 3 di SMKN 1 Malang. Instrumen penelitian yang digunakan berupa angket uji kelayakan serta soal tes untuk uji efektivitas produk. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif berupa skor angket dan nilai pretest-posttest serta data kualitatif berupa uraian kekurangan dan saran. Hasil uji kelayakan produk menunjukkan rata-rata skor validator 93% dengan kriteria sangat layak. Hasil uji efektivitas produk pada siswa kelas XI AK 3 di SMKN 1 Malang yang dianalisis menggunakan paired sample t-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan dibuktikan dengan nilai sig. 2-tailed sebesar 000 0 05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa project based learning ditunjang dengan penggunaan e-modul komputer akuntansi perusahaan dagang dianggap memberikan pengaruh dan efektif. Disarankan untuk mengembangkan e-modul komputer akuntansi untuk materi lainnya membuat desain grafis yang lebih menarik dengan mempertimbangkan kelengkapan konten dan size aplikasi serta mengembangkan e-modul yang dapat dipasang di berbagai sistem operasi smartphone.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Oct 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/35088

Actions (login required)

View Item View Item