Ittaqwa (2024) Pengembangan bahan ajar pembelajaran sepak takraw berbasis aplikasi android edu-touch pada peserta didik Kelas VII di SMP Negeri 1 Paciran dan SMP Negeri 1 Brondong Kabupaten Lamongan / Ittaqwa</p>. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penggunaan produk pengembangan smartphone menggunakan edu-touch pada materi pembelajaran sepak takraw dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi proses pembelajaran untuk membantu capai proses pembelajaran yang inovatif perlu produk pengembangan berupa aplikasi yang mudah diakses kapan saja sehingga pada capaian pembelajaran PJOK tiga faktor yang menjadi tolak keberhasilan antara lain afektif kognitif dan psikomotor. Adanya pengembangan aplikasi edu-tocuh ini untuk meningkatkan motivasi belajar siswa di SMPN 1 Paciran dan SMPN 1 Brondong. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah 1) menghasilkan produk bahan ajar berbasis smartphone edu-touch yang tepat di SMPN 1 Paciran dan SMPN 1 Brondong. 2) Menguji efektivitas produk bahan ajar berbasis smartphone edu-touch di SMPN 1 Paciran dan SMPN 1 Brondong. 3) mengetahui kebutuhan dan ketertarikan produk bahan ajar berbasis smartphone edu-touch yang tepat di SMPN 1 Paciran dan SMPN 1 Brondong. Model penelitian dan pengembangan (reseacrh amp development) ini menggunakan model dan pendekatan 4d yang di kemukakakn Thiagarajan yang terdiri dari 4 tahap analysis design development implementation. Responden yang digunakan dipenelitian ini seluruhnya 6 guru PJOK dan 80 peserta didik dari dua sekolah yaitu SMPN 1 Paciran dan SMPN 1 Brondong. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini mengunakan angket yan disusun secara uji validitas dan reliabilitas. Hasil penelitian ini adalah 1) dari para ahli sebanyak 96% oleh ahli pembelajaran 88% oleh ahli materi dan 80% oleh ahli media maka produk pengembangan valid/layak digunakan. pada uji keefektifan pada kelompok kecil dan kelompok besar diperoleh nilai 81 25% dan 79 78% maka keefektifan produk pengembangan tergolong baik. 2) Hasil analisis data uji kelompok kecil dan kelompok lapangan sebesar 81 25% dan 80 10% dalam hal ini produk pengembangan termasuk dalam kategori sangat layak. Sehingga dalam penelitian ini ditarik kesimpulan sangat layak digunakan aplikasi edu-touch untuk materi sepak takraw berbasis smartphone untuk tingkat satuan pendidikan menengah pertama.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Keolahragaan (IK) > S2 Pendidikan Olahraga |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/347632 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |