Islamiah, Felinda Mustika Ramadhanti Putri (2022) Pengaruh entrepreneurship education terhadap entrepreneurial intentions melalui internal locus of control dan innovativeness (studi pada peserta didik smk program keahlian bisnis daring dan pemasaran se-malang raya) / Felinda Mustika Ramadhanti Putri Islamiah</p>. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
RINGKASAN Islamiah Felinda Mustika Ramadhanti Putri. 2022. Pengaruh Entrepreneurship Education Terhadap Entrepreneurial Intentions Melalui Internal Locus of Control dan Innovativeness (Studi Pada Peserta Didik SMK Program Keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran Se-Malang Raya). Tesis Program Studi Pendidikan Bisnis dan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Malang. Pembimbing 1) Prof. Dr. F. Danardana Murwani M.M. 2) Dr. Heny Kusdiyanti S.Pd M.M. Kata Kunci Entrepreneurial Intentions Internal Locus of Control Innovativeness Entrepreneurship Education Permasalahan yang dialami Negara Indonesia saat ini adalah pengangguran yang disebabkan banyaknya generasi muda yang telah lulus sekolah tetapi tidak diimbangi dengan lowongan pekerjaan yang merata untuk seluruh wilayah. Solusinya adalah individu tersebut harus memiliki entrepreneurial intentions. Entrepreneurial intentions merupakan kesungguhan seseorang untuk melakukan sebuah usaha dengan tekad yang kuat serta dengan tindakan berani mengambil resiko dengan menciptakan produk maupun jasa yang inovatif sehingga memiliki nilai ekonomi. Oleh karena itu niat berwirausaha dapat dijadikan sebagai pendekatan untuk memahami peserta didik yang akan menjadi wirausaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh langsung entrepreneurship education terhadap internal locus of control (2) Pengaruh langsung entrepreneurship education terhadap innovativeness (3) Pengaruh langsung internal locus of control terhadap entrepreneurial intentions (4) Pengaruh langsung innovativeness terhadap entrepreneurial intentions (5) Pengaruh langsung entrepreneurship education terhadap entrepreneurial intentions. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik SMK kelas XII Program Keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran Se-Malang Raya yang keseluruhan berjumlah 240 peserta didik. Sampel dipilih menggunakan proportionate random sampling sehingga diperoleh total sampel sejumlah 150 responden penelitian. Pengumpulan data menggunakan angket tertutup. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif analisis regresi liner berganda dan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Entrepreneurship Education Internal Locus of Control dan Innovativeness memiliki pengaruh secara langsung terhadap Entrepreneurial Intentions. Ditemukan juga bahwa terdapat pengaruh tidak langsung Entrepreneurship Education terhadap Entrepreneurial Intentions melalui Internal Locus Of Control dan terdapat pengaruh tidak langsung Entrepreneurship Education terhadap Entrepreneurial Intentions melalui Innovativeness. Berdasarkan hasil penelitian ini Sekolah Menengah Kejuruan dapat melatih mental peserta didiknya khususnya yang telah menempuh program pendidikan kewirausahaan untuk selalu aktif dan berkembang di dunia wirausaha. Diharapkan peserta didik dapat mengambil risiko dalam memulai berwirausaha. Selanjutnya bagi peneliti yang lainnya dapat menambah variabel dan objek penelitian dengan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi entrepreneurial intentions lainnya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S2 Pendidikan Bisnis dan Manajemen |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 05 Sep 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/347229 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |