Devianti, Putri (2012) Pengaruh persepsi guru tentang pembelajaran inklusi terhadap prestasi siswa di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang / Putri Devianti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Persepsi Pembelajaran Inklusi Prestasi Belajar Pendidikan adalah hak bagi seluruh warga negara Indonesia tanpa terkecuali. Pemerintah mempunyai kewajiban untuk memberikan pelayanan pendidikan yang berkualitas bagi warganya baik yang termasuk dalam kategori normal ataupun abnormal (berkebutuhan khusus). Hal tersebut merupakan dasar bagi penyelenggaraan pembelajaran inklusi. Kondisi sekolah secara tidak langsung akan berpengaruh pada komponen sistem pembelajaran pada masing-masing sekolah. Hal ini yang membuat persepsi setiap guru terhadap siswa pada masing-masing tempat berbeda. Pembelajaran inklusi yang dapat memberikan manfaat bagi terciptanya hasil belajar siswa yang baik dikarenakan persepsi baik oleh guru begitu pula sebaliknya. Setiap guru mempunyai berbagai macam persepsi yang berbeda-beda kepada siswanya dan pada pembelajaran inklusi yang akan berpengaruh pada prestasi belajar siswa. Beberapa SMP inklusi yang ada di Kecamatan Lowokwaru adalah SMP Bhakti SMP Laboratorium (Lab) UM SMP Sriwedari SMPN Satu Atap (Satap) dan SMP Negeri 18 Malang. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan persepsi guru di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang (2) Mendeskripsikan prestasi belajar siswa di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang (3) Mendeskripsikan pengaruh persepsi guru tentang pembelajaran inklusi terhadap prestasi belajar siswa di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang (4) Mendeskripsikan perbedaan pengaruh persepsi guru SMP Negeri dan SMP Swasta tentang pembelajaran inklusi terhadap prestasi belajar siswa di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksplanasi dan deskriptif-komparatif. Responden dalam penelitian ini adalah guru dan siswa inklusi di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Temuan dalam penelitian ini adalah (1) Dari 86 responden menunjukkan bahwa responden sebanyak 14 orang dengan persentase sebesar 16 28% dalam kategori persepsi tinggi terhadap prestasi belajar siswa 61 orang dengan persentase sebesar 70 93% dalam kategori persepsi cukup terhadap prestasi belajar siswa 11 orang dengan persentase sebesar 12 79% dalam kategori persepsi rendah terhadap prestasi belajar siswa (2) Dari 33 responden menunjukkan bahwa responden sebanyak 1 orang dengan persentase sebesar 3 03% dalam kategori prestasi tinggi 27 orang dengan persentase sebesar 81 82% dalam kategori prestasi cukup 5 orang dengan persentase sebesar 15 15 % dalam kategori prestasi rendah (3) Berdasarkan hasil penghitungan didapatkan nilai Thitung sebesar 13 69. Dengan hasil tersebut maka dapat diambil keputusan untuk menolak H0 karena nilai Thitung Ttabel. Dengan demikian kesimpulan yang didapatkan adalah terdapat pengaruh persepsi guru tentang pembelajaran inklusi terhadap prestasi belajar siswa di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang (4) Berdasarkan hasil penghitungan analisis varian satu jalur didapatkan nilai Fhitung sebesar 0 329 dengan signifikasi 0 568. Dengan hasil tersebut dapat diambil keputusan untuk menerima H0 karena nilai Fhitung (0 329) Ftabel (3 96). Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa persepsi guru SMP Negeri tentang pembelajaran inklusi sama pengaruhnya dengan persepsi guru SMP Swasta di SMP Kecamatan Lowokwaru Malang. Lebih lanjut saran yang diajukan oleh peneliti adalah (1) Bagi Kepala SMP Kecamatan Lowokwaru Malang sebaiknya mengadakan pertemuan pendahuluan untuk mempertemukan antara guru regular dan GPK setiap tahun sebelum awal tahun ajaran. Selain itu untuk meningkatkan kualitas pembelajaran inklusi kepala sekolah seharusnya melakukan supervisi secara berkala guna perbaikan pembelajaran sedangkan bagi guru hendaknya selalu berkoordinasi dengan kepala sekolah dan pihak Dinas Pendidikan serta guru-guru yang lain dalam rangka menjalankan pembelajaran inklusi yang efektif (2) Bagi Ketua Jurusan Administrasi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang alangkah baiknya jika pembelajaran inklusi dilihat dari segi manajemennya dapat menjadi bahan kajian lebih lanjut di Jurusan Administrasi Pendidikan (3) Bagi Mahasiswa Jurusan Administrasi Pendidikan diharapkan dengan skripsi ini mereka lebih kritis menanggapi fenomena sosial terutama di bidang pembelajaran inklusi (4) Bagi Peneliti Lain yang akan meneliti pembelajaran inklusi ini diharapkan lebih lanjut akan dapat menyempurnakan penelitian ini sehingga dapat memberikan kontribusi yang maksimal dan prestasi yang optimal terhadap hasil pembelajaran siswa inklusi di SMP Kecamatan Lowokwaru dan SMP lain di Indonesia.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 11 Jul 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/3461 |
Actions (login required)
View Item |