Kompetensi guru dalam menyusun butir soal pada mata pelajaran akuntansi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Blitar / Erin Gunawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Kompetensi guru dalam menyusun butir soal pada mata pelajaran akuntansi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Blitar / Erin Gunawan

Gunawan, Erin (2013) Kompetensi guru dalam menyusun butir soal pada mata pelajaran akuntansi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Blitar / Erin Gunawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Gunawan Erin. 2011. Kompetensi Guru Dalam Menyusun Butir Soal pada Mata Pelajaran Akuntansi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Blitar. Skripsi Jurusan Pendidikan Akuntansi FE Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Sriyani Mentari S. Pd M. M (II) Triadi Agung S S.E M. Si Ak. Kata kunci kompetensi butir soal validitas tingkat kesukaran. Butir soal yang diujikan pada siswa digunakan oleh guru untuk mengukur kemampuan siswa dalam menguasai suatu materi atau kompetensi yang menjadi tujuan pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui kemampuan guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam menyusun soal ulangan pada mata pelajaran Akuntansi dengan memenuhi syarat penulisan butir soal yang baik. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif-kualitatif. Data penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara dan dokumentasi. Guru yang diambil sebagai subjek penelitian adalah guru mata pelajaran Akuntansi dari SMK Negeri 2 Blitar dan SMK PGRI 3 Blitar. Skor jawaban diambil di kelas XI-AK1 untuk SMK Negeri 2 Blitar dan kelas X-AK1 untuk SMK PGRI 3 Blitar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Soal Ulangan Formatif mata pelajaran Akuntansi materi Laporan Keuangan Perusahaan Jasa di SMK Negeri 2 Blitar dan SMK PGRI 3 Blitar mempunyai validitas kurikuler baik (2) Soal Ulangan Formatif materi Laporan Keuangan Perusahaan Jasa di SMK Negeri 2 telah memiliki validitas bahasa yang baik. Sedangkan Soal Ulangan Formatif materi Laporan Keuangan Perusahaan Jasa di SMK PGRI 3 Blitar memliki validitas bahasa yang kurang baik (3) Soal Ulangan Formatif mata pelajaran Akuntansi materi Laporan Keuangan Perusahaan Jasa di SMK Negeri 2 Blitar dan SMK PGRI 3 Blitar mempunyai tingkat kesukaran jelek dan (4) Guru akuntansi di SMK Negeri 2 Blitar dan SMK PGRI 3 Blitar menyusun butir soal berdasarkan silabus dan kendala yang dialami oleh masing-masing guru dalam menyusun butir soal dapat diselesaikan dengan baik. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) cukup mampu menyusun soal ulangan pada mata pelajaran Akuntansi dengan memenuhi beberapa syarat penulisan butir soal yang baik. Guru cenderung memperhatikan validitas kurikuler sehingga aspek lain yang menjadikan butir soal baik kurang diperhatikan. Saran dalam penelitian ini diajukan kepada (1) Guru sebaiknya dalam menyusun butir soal melakukan ujicoba dan analisis terhadap butir soal terlebih dahulu agar menghasilkan alat evaluasi yang baik sehingga mampu mengukur kemampuan siswa yang sebenarnya (2) Peneliti selanjutnya Guna memudahkan peneliti selanjutnya disarankan data yang diambil dalam bentuk soal objektif untuk memudahkan peneliti dalam menganalisis butir soal sehingga diperoleh hasil yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 11 Jan 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/34595

Actions (login required)

View Item View Item