Perkembangan media pembelajaran berbantuan komputer pada mata pelajaran akuntanasi di SMK Negeri 2 Blitar / Mohamad Asnal Mahfud - Repositori Universitas Negeri Malang

Perkembangan media pembelajaran berbantuan komputer pada mata pelajaran akuntanasi di SMK Negeri 2 Blitar / Mohamad Asnal Mahfud

Mahfud, Mohamad Asnal (2011) Perkembangan media pembelajaran berbantuan komputer pada mata pelajaran akuntanasi di SMK Negeri 2 Blitar / Mohamad Asnal Mahfud. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Pengembangan Media Pembelajaran Komputer Mata Pelajaran Akuntansi Berdasarkan observasi yang dilakukan peneliti di SMK Negeri 2 Blitar khususnya pada mata pelajaran akuntansi terdapat masalah yang berkaitan dengan proses pembelajaran diantaranya pembelajaran akuntansi yang masih menggunakan metode ceramah atau bersifat satu arah guru lebih dominan dan siswa mendengarkan penggunaan media juga sangat kurang hal ini mengakibatkan minat belajar siswa mengalami penurunan yang pada akhirnya akan mempengaruhi kualitas hasil belajar. Oleh karena itu dalam mata pelajaran akuntansi diperlukan pengembangan media yang menggabungkan berbagai media untuk proses pembelajaran atau yang disebut dengan multimedia pembelajaran. Penggunaan multimediamedia pembelajaran seperti ini diharapkan dapat membantu siswa maupun guru agar materi yang disampaikan lebih mudah dipahami. Multimedia pembelajaran yang dikembangkan mencakup beberapa komponen yaitu teks gambar suara dan video dengan materi pengelolaan bukti transaksi. Program multimedia pembelajaran ini dirancang dengan bantuan program-program komputer dan digabungkan dengan software Borland Delphi 07. Penelitian ini termasuk dalam penelitian pengembangan. Peneliti menggunakan model pengembangan Borg Gall yang telah disesuaikan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan untuk mengukur efektifitas multimedia pembelajaran menggunakan selisih antara nilai posttest dan nilai pretest (gainscore). Data kuantitatif dari angket dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif persentase untuk menentukan kelayakan multimedia pembelajaran dan data selisih antara nilai posttest dan nilai pretest (gainscore) dianalisis dengan dengan menggunakan metode Mann Whitney U Test untuk menentukan pengaruh dari penggunaan media pembelajaran berbantuan komputer terhadap peningkatan hasil belajar.Data yang diperoleh dari hasil validasi keseluruhan sebesar 78 59% ini berarti multimedia layak digunakan hasil uji hipotesis dengan menggunakan metode Mann Whitney U Test diperolah probabilitas 0 007 0 05 artinya ada pengaruh yang signifikan dari pemanfaatan multimedia pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran akuntansi di SMK Negeri 2 Blitar. Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbantuan komputer ini layak digunakan dan efektif sebagai media pembelajaran akuntansi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Nov 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/34505

Actions (login required)

View Item View Item