Agustina, Reanita Setyahari (2011) Pengaruh profesionalisasi guru terhadap kinerja guru mata pelajaran ekonomi/akuntansi / Reanita Setyahari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci profesionalitas guru kinerja guru Era globalisasi saat ini ditandai adanya persaingan yang menuntut semua pihak meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam berbagai bidang salah satunya adalah pendidikan. Pendidikan salah satu faktor penting dalam proses penentuan kemajuan suatu bangsa sebab pendidikan diharapkan dapat menghasilkan peserta didik yang berkualitas sesuai dengan era globalisasi saat ini. Guru sebagai salah satu komponen yang memegang peranan penting didunia pendidikan diharapkan memiliki kompetensi profesional sehingga kinerja yang dihasilkan dapat menciptakan kondisi pembelajaran yang efektif dan ideal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang profesionalitas guru matapelajaran ekonomi/skuntsnsi di SMA Negeri se-Kota Malang yang meliputi kompetensi pedagogik kompetensi kepribadian kompetensi sosial dan kompetensi profesional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru matapelajaran ekonomi/akuntansi di SMA Negeri se-kota Malang tahun pelajaran 2010/2011 dengan jumlah 30 orang. Penelitian ini menggunakan penelitian populasi. Teknik pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu angket dan dokumentasi yang dianalisis melalui regresi linier berganda. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari profesionalitas guru (X1) yang terdiri dari kompetensi pedagogik (X1-1) kompetensi kepribadian (X1-2) kompetensi sosial (X1-3) kompetensi profesional (X1-4) dan kinerja guru (Y). Hasil penelitian diketahui bahwa secara parsial kompetensi pedagogik guru berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja guru matapelajaran ekonomi di SMA Negeri se-kota Malang dengan signifikansi 0 259 0 05. Kompetensi kepribadian berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru matapelajaran ekonomi di SMA Negeri se-kota Malang dengan signifikansi 0 012 0 05. Kompetensi sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru matapelajaran ekonomi di SMA Negeri se-kota Malang dengan signifikansi 0 000 0 05. Kompetensi profesional berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru matapelajaran ekonomi di SMA Negeri se-kota Malang dengan signifikansi 0 040 0 05 dan secara simultan profesionalitas guru berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru matapelajaran ekonomi di SMA Negeri se-kota Malang dengan signifikansi 0 000 0 05.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 12 Oct 2011 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2011 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/34470 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |