Efektifitas penerapan pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD dalam pembelajaran akuntansi di SMU Laboratorium Universitas Negeri Malang/ Fajar Sodiq Damanhuri - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektifitas penerapan pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD dalam pembelajaran akuntansi di SMU Laboratorium Universitas Negeri Malang/ Fajar Sodiq Damanhuri

Fajar Sodiq Damanhuri (2009) Efektifitas penerapan pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD dalam pembelajaran akuntansi di SMU Laboratorium Universitas Negeri Malang/ Fajar Sodiq Damanhuri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pemilihan metode pembelajaran yang tepat berdampak terhadap prestasi belajar siswa. Metode pembelajaran yang selama ini digunakan adalah metode pembelajaran konvensional. Metode konvensional ternyata kurang mampu meningkatkan prestasi belajar siswa karena kurangnya melibatkan siswa secara aktif dalam proses belajar. Berdasarkan permasalahan tersebut diujicobakan metode pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah metode pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD dapat meningkatkan prestasi siswa dan meningkatkan motivasi siswa dalam pembelajaran akuntansi. Pembelajaran akuntansi dalam penelitian ini dibatasi untuk kompetensi kemampuan menerapkan tahapan siklus akuntansi perusahaan jasa dengan sub kompetensi pengertian perusahaan jasa dan menjurnal transaksi keuangan. Belajar kooperatif adalah suatu teknik pembelajaran dimana siswa bekerja dalam suatu kelompok yang heterogen yang anggotanya antara 4-6 orang. Heterogenitas anggota kelompok ditinjau dari jenis kelamin etnis prestasi akademik atau status sosial. STAD merupakan salah satu metode pembelajaran kooperatif yang paling sederhana yang baik untuk guru yang masih awal dalam menggunakan model pembelajaran kooperatif Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang membandingkan nilai akhir kelas eksperimen dan kelas kontrol. Adapun motivasi siswa diukur melalui kuesioner motivasi dengan skala Likert. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMU Lab. UM semester ganjil tahun ajaran 2006 / 2007. sebagai sampel penelitian adalah kelas XI. IPS 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol. Selama pelaksanaan penelitian kelas eksperimen diajar dengan pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD dan kelas kontrol diajar dengan pembelajaran konvensional. Uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji normalitas dan uji homogenitas. Uji hipotesisnya menggunakan Mann Whitney U Test. Berdasarkan analisis diperoleh nilai probabilitas 0 000. Hal ini berarti H1 diterima. Penerimaan Ho menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah diberikan perlakuan. Adapun hasil analisis kuesioner 17 78 % siswa menunjukan motivasi sangat positif 26 67 % siswa mempunyai motivasi positif 48 88 % siswa menunjukan motivasi negatif dan 6 67 % menunjukan motivasi sangat negatif. Dengan demikian pembelajaran kooperatif dengan teknik STAD ini tidak efektif diterapkan dalam pembelajaran akuntansi kelas XI IPS SMU Lab. UM sub kompetensi menjurnal transaksi keuangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/34040

Actions (login required)

View Item View Item