Pengaruh perubahan arus kas terhadap tingkat likuiditas dan profitabilitas pada perusahaan makanan dan minuman yang listing di BEI tahun 2004-2007 / Dewi Diah Ekasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh perubahan arus kas terhadap tingkat likuiditas dan profitabilitas pada perusahaan makanan dan minuman yang listing di BEI tahun 2004-2007 / Dewi Diah Ekasari

Ekasari, Dewi Diah (2010) Pengaruh perubahan arus kas terhadap tingkat likuiditas dan profitabilitas pada perusahaan makanan dan minuman yang listing di BEI tahun 2004-2007 / Dewi Diah Ekasari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ekasari Dewi Diah. 2009. Pengaruh Perubahan arus Kas terhadap Likuiditas dan Profitabilitas pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Listing di BEI Tahun 2004-2007. Skripsi. Jurusan Manajemen Keuangan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Mohammad Hari M.Si (II) Ely Siswanto S.Sos M.M. Kata Kunci Profitabilitas Perubahan Arus Kas Likuiditas. Memasuki era globalisasi dunia usaha yang pesat dengan di tandai oleh beragamnya usaha yang muncul akan mengakibatkan usaha mengalami perubahan yang mendasar.Sektor industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor industri di BEI yang mempunyai peluang untuk tumbuh dengan pesat karena potensi pasarnya dari tahun ke tahun semakin berkembang. Untuk itu dalam kegiatan operasionalnya pengendalian arus kas sangat di butuhkan dalam menjaga likuiditas dan guna meningkatkan profitabilitas. Tujuan penelitian ini yaitu (1) untuk mengetahui kondisi perubahan arus kas (2) Untuk mengetahui kondisi likuiditas (3) untuk mengetahui kondisi profitabilitas (4) untuk mengetahui pengaruh perubahan arus kas aktivitas operasi terhadap likuiditas(5) untuk mengetahui pengaruh arus kas aktivitas investasi terhadap likuiditas (6)untuk mengetahui pengaruh arus kas aktivitas pendanaan terhadap likuiditas (7) untuk mengetahui pengaruh arus kas aktivitas operasi terhadap profitabilitas (8) untuk mengetahui pengaruh perubahan arus kas aktivitas investasi terhadap profitabilitas (9) untuk mengetahui pengaruh perubahan arus kas aktivitas pendanaan terhadap profitabilitas (10)untuk mengetahui pengaruh likuiditas terhadap profitabilitas. Populasi penelitian ini adalah perusahaan makanan dan minuman yang listing di BEI pada tahun 2004-2007 sedangkan pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Analisis penelitian menggunakan Analisis jalur dengan pengujian hipotesis dilakukan dengan uji t dan uji F. dengan nilai 945 sebesar 5% atau 0.05. sebelum dilakukan analisis data di uji normalitas data dan uji Heterokedasitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara perubahan arus kas aktivitas operasi aktivitas investasi dan aktivitas pendanaan terhadap likuiditas tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara perubahan arus kas aktivitas operasi aktivitas investasi dan aktivitas pendanaan terhadap profitabilitas dan terdapat pengaruh yang signifikan antara likuiditas terhadap profitabilitas. Pada perubahan arus kas aktivitas operasi aktivitas pendanaan dan profitabilitas cenderung mengalami penurunan dari setiap tahunnya sedangkan pada aktivitas investasi dan likuiditas dari setiap tahunnya mengalami peningkatan. Hal tersebut secara umum menunjukkan bahwa perusahaan kurang produktif dalam mengelola modal baik yang berasal dari laba maupun penambahan modal sehingga banyak modal yang menganggur. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada investor dalam melakukan investasi tidak hanya melihat dari labanya saja akan tetapi perlu melihat kemampuan perusahaan dalam mengendalikan arus kas bagi perusahaan atau dapat di lihat dalam laporan arus kas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/33197

Actions (login required)

View Item View Item