Pengembangan media pembelajaran ritatoon mata pelajaran IPS untuk siswa kelas IV di SDN Dinoyo 1 Malang / Kahar Muzakkir - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran ritatoon mata pelajaran IPS untuk siswa kelas IV di SDN Dinoyo 1 Malang / Kahar Muzakkir

Muzakkir, Kahar (2012) Pengembangan media pembelajaran ritatoon mata pelajaran IPS untuk siswa kelas IV di SDN Dinoyo 1 Malang / Kahar Muzakkir. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci pengembangan media pembelajaran ritatoon pelajaran IPS. Media pembelajaran sebagai salah satu sumber belajar yang dapat menyalurkan pesan sehingga membantu mengatasi kendala terjadinya kegagalan komunikasi yang terjadi antar guru dan siswa. Oleh sebab itu tujuan utama dari media pembelajaran adalah sebagai alat bantu mengajar yang dapat dipergunakan oleh guru. Mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan mata pelajaran yang mengkaji seperangkat peristiwa fakta konsep dan generalisasi yang berkaitan dengan isu sosial. Yang menjadi hambatan dalam proses pembelajaran IPS selama ini adalah kurangnya keterampilan guru dalam mengembangkan pendekatan dan metode atau model pembelajaran kebanyakan fokus pembelajaran hanya berpusat pada guru sehingga kurang menarik minat siswa. Pemilihan pengembangan media pembelajaran ritatoon ini berdasarkan observasi pengembang dan konsultasi dengan guru IPS kelas IV di SDN Dinoyo 1 Malang yakni terbatasnya fasilitas laboratorium komputer dan media pembelajaran lainnya. Media pembelajaran yang digunakan terbatas seperti buku teks papan tulis peta globe dan gambar-gambar kecil sehingga memerlukan tambahan media ritatoon karena dalam media ritatoon terdapat gambar dengan ukuran besar yang bisa didemonstrasikan di depan kelas dan dapat dilihat dengan jelas oleh seluruh siswa dalam satu kelas. Tujuan pengembangan ini adalah Menghasilkan media pembelajaran ritatoon yang valid/layak dan efektif digunakan pada mata pelajaran IPS kelas IV SD pada sub pokok bahasan perkembangan teknologi transportasi air di SDN Dinoyo 1 Malang . Model pengembangan yang menjadi acuan dalam pengembangan media ritatoon ini adalah model Sadiman. Model ini urutan langkahnya tersusun secara sistematis sehingga dapat memudahkan pengembang dalam memproduksi media. Ini yang menjadi alasan pengembang memilih model ini. Analisis data yang digunakan adalah kualitatif dan kuantitatif. Kualitatif merupakan tanggapan dari ahli media ahli materi dan siswa. Kuantitatif berupa skor hasil instrumen angket dan nilai hasil belajar siswa (pre test dan post test). Berdasarkan uji coba yang telah dilakukan kepada ahli media ahli materi dan siswa dapat disimpulkan bahwa media pembalajaran ritatoon layak atau valid digunakan sebagai media pembelajaran IPS di kelas IV. Dengan masing masing presentase dari (1) Ahli media (91.6%) dengan kriteria valid/layak (2) Ahli materi (100%) dengan kriteria valid/layak (3) Siswa perorangan (96.2%) dengan kriteria valid/layak (4) Siswa kelompok kecil (97%) dengan kriteria valid/layak (5) Siswa kelompok besar/klasikal (94.8%) dengan kriteria valid/layak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Jun 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/324

Actions (login required)

View Item View Item