Pengaruh laba bersih terhadap kebijakan dividen melalui arus kas aktivitas operasi (studi pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI periode 2013-2015 /Mochamad Ganis Azal Sani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh laba bersih terhadap kebijakan dividen melalui arus kas aktivitas operasi (studi pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI periode 2013-2015 /Mochamad Ganis Azal Sani

Sani, Mochamad Ganis Azal (2018) Pengaruh laba bersih terhadap kebijakan dividen melalui arus kas aktivitas operasi (studi pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI periode 2013-2015 /Mochamad Ganis Azal Sani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Sani M.G.A. 2017. Pengaruh Laba Bersih terhadap Kebijakan Dividen melaui Arus Kas Aktivitas Operasi (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Listing di BEI periode 2013-2015). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Yuli Soesetio S.E. M.M. Kata Kunci Laba Bersih Arus Kas Aktivitas Operasi Kebijakan Dividen. Perusahaan manufaktur merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan produk setiap perusahaan menginginkan keuntungan atau laba yang maksimal dengan demikian perusahaan dapat menambah modal melalui laba untuk perkembangan perusahaan. Seiring dengan perkembangan perusahaan maka dibutuhkan informasi laporan keuangan yang bermanfaat bagi investor untuk membuat keputusan investasi dalam menilai prospek laba dan arus kas bersih perusahaan. Kebijakan dividen dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor salah satunya tersedianya kas yang diproksikan dengan arus kas aktivitas operasi dan tingkat laba yang diproksikan dengan laba bersih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh antara laba bersih dan arus kas aktivitas operasi terhadap kebijakan dividen pengaruh laba bersih terhadap arus kas aktivitas operasi dan pengaruh laba bersih terhadap kebijakan dividen melalui arus kas aktivitas operasi. Populasi penelitian ini meliputi semua perusahaan manufaktur yang terdaftar selama periode 2013-2015 di Bursa Efek Indonesia. Sampel yang diambil 28 perusahaan manufaktur yang listing di BEI periode 2013-2015 dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa laba bersih berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen pada perusahaan manufaktur periode 2013-2015 laba bersih berpengaruh positif signifikan terhadap arus kas aktivitas operasi pada perusahaan manufaktur periode 2013-2015 arus kas aktivitas operasi berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen pada perusahaan manufaktur periode 2013-2015 dan laba bersih melalui arus kas aktivitas operasi berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen pada perusahaan manufaktur periode 2013-2015. Saran bagi perusahaan yang ingin menyejahterakan pemegang saham dan diminati oleh para investor melalui nilai kebijakan dividen (DPR) yang dimiliki maka sebaiknya perusahaan harus lebih meningkatkan laba bersih (EAT). Bagi investor pada saat pengambilan keputusan investasi sebaiknya investor melihat posisi arus kas yang diperoleh dari operasi perusahaan sebab dalam penelitian ini terbukti kemampuan perusahaan dalam memperoleh arus kas aktivitas operasi berpengaruh terhadap kebijakan dividen perusahaan itu sendiri. Bagi peneliti selanjutnya diharapkan mengembangkan variable independen yang digunakan. Selain itu sebaiknya dapat menggunakan sampel lain agar tidak hanya terfokus pada perusahaan manufaktur saja.ii

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/32177

Actions (login required)

View Item View Item