Pengaruh citra perusahaan dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah tabungan Britama PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. KCP Unit Pasar Pon Trenggalek / Arif Fanani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh citra perusahaan dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah tabungan Britama PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. KCP Unit Pasar Pon Trenggalek / Arif Fanani

Fanani, Arif (2017) Pengaruh citra perusahaan dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah tabungan Britama PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. KCP Unit Pasar Pon Trenggalek / Arif Fanani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Fanani Arif. 2017. Pengaruh Citra Perusahaan dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah Tabungan Britama Pt. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. KCP Unit Pasar Pon Trenggalek. Skripsi Program Studi Manajeman Pemasaran Jurusan Manajemen. Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Handri Dian Wahyudi S.Pd. S.E. M.Sc Kata Kunci Citra Perusahaan Kepercayaan Loyalitas Nasabah Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena persaingan di industri perbankan untuk memperoleh loyalitas nasabah. Cukup banyaknya bank-bank khususnya di daerah Trenggalek ini membuat Bank Rakyat Indonesia cabang Trenggalek perlu mempertahankan citra perusahaan yang baik dan meningkatkan kepercayaan guna menjaga nasabahnya untuk tetap loyal bahkan menambah jumlah nasabahnya. Bank Rakyat Indonesia cabang Trenggalek harus dapat menciptakan pengalaman yang baik pada diri setiap nasabahnya dan juga memberi kontribusi positif kepada masyarakat agar kepercayaan masyarakat meningkat. Terlihat bahwa beberapa tahun belakangan ini Bank Rakyat Indonesia cabang Trenggalek mengalami peningkatan jumlah nasabah. Untuk itu diperlukan adanya upaya mempertahankan dan juga terus meningkatkan pengembangan strategi dan inovasi. Suatu perusahaan perbankan yang mampu menawarkan keunggulan melalui pelayanan yang memuaskan penyediaan fasilitas penunjang dan sebagainya pada akhirnya mampu mempengaruhi sikap nasabah untuk loyal terhadap perusahaan tersebut. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel citra perusahaan dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah Bank Rakyat Indonesia cabang Trenggalek. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan kondisi dilapangan loyalitas nasabah BRI KCP Unit Pasar Pon Trenggalek(2) mengetahui apakah terdapat pengaruh variabel citra perusahaan terhadap loyalitas nasabah dan (3) mengetahui Apakah terdapat pengaruh variable kepercayaan terhadap loyalitas nasabah. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua nasabah tabungan Britama BRI KCP Unit Pasar Pon yang berjumlah 214 nasabah. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik accidental sampling. Sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 140 subjek. Sumber data dalam penelitian ini adalah manusia peristiwa dan dokumen. Teknik pengumpulan data menggunakan metode angket kuisioner dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif . Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden adalah perempuan sebagian besar berumur antara 31-38 tahun sebagian besar pekerjaan sebagai PNS dan sebagian besar berpendapatan antara Rp 2.000.001- Rp 3.000.000. Hal ini menunjukkan bahwa responden di Desa Sumbergedong Kecamatan Trenggalek Kabupaten Trenggalek tidak ada batasan terhadap pelanggan untuk memakai produk Tabungan Britama dimana Tabungan Britama ini sesuai dengan keinginan dan kebutuhan yang diharapkan. Hasil penelitian menunjukkan hasil jika citra perusahaan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas karena t hitung lebih besar dari pada t tabel yaitu 5 862 8805 1 9774 kepercayaan juga berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas dengan perhitungan 3 671. Variabel yang dominan mempengaruhi loyalitas adalah kepercayaan dilihat dari beta sebesar 0 535 dibandingkan dengan citra perusahaan dengan nilai beta 0 340. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang diajukan adalah BRI diharapkan untuk meningkatkan pelayanannya kualitasnya maupun mutu produknya. Selain itu dalam melakukan pelayanannya BRI harus tetap menjaga profesionalitas dan standar yang sudah ada agar meningkatkan pengalaman yang baik untuk nasabah perlu diadakan penelitian lanjutan dengan menambah variabel dan instrumen penelitian ABSTRACT Fanani Arif. 2017. The Influence of Corporate Image and Trust on the Savings Loyalty of Britama Pt. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. KCP Unit Pasar Pon Trenggalek. Thesis Marketing Management Program Management Department. Faculty of Economics State University of Malang. Advisor Handri Dian Wahyudi S.Pd. S.E. M.Sc Keywords Corporate Image Trust Customer Loyalty This research is motivated by the phenomenon of competition in the banking industry to obtain customer loyalty. Quite a number of banks especially in Trenggalek area makes Bank Rakyat Indonesia Trenggalek branch needs to maintain a good corporate image and to increase trust in order to keep its customers to remain loyal and even increasing the number of customers. Bank Rakyat Indonesia Trenggalek branch should be able to create a good experience in each of its customers and also give positive contribution to society to increase public trust. It appears that in recent years Bank Rakyat Indonesia Trenggalek branch has increased the number of customers. For it is necessary to maintain and also continue to improve the development of strategy and innovation. A banking company that is able to offer excellence through satisfactory service provision of supporting facilities and so on can ultimately influence the attitude of the customer to be loyal to the company. In particular this study aims to determine the effect of corporate image variables and trust on customer loyalty Bank Rakyat Indonesia branch Trenggalek. This study aims are (1) to describe the conditions in the field of customer loyalty BRI KCP Unit Pasar Pon (2) to know whether there is influence of corporate image variables on customer loyalty And (3) to know whether there is influence of trust variable to customer loyalty. The research design used in this research is descriptive correlational. The population in this study were all BRama KCP savings customers of Pasar Pon Unit which amounted to 214 customers. Sampling in this research by using accidental sampling technique. Samples taken in this study were 140 subjects. Sources of data in this study are customers events and documents. Data collection techniques used questionnaires and documentation questionnaires. Data analysis in this research is using descriptive statistic analysis technique. The results showed that most of the respondents were women most were between 31-38 years old most of them were civil servants and most of them were between Rp 2 000.001- Rp 3 000 000. This indicates that respondents in Sumbergedong Village Trenggalek Sub-district Trenggalek Regency there is no limit to the customers to use the Savings Britama products where the Savings of Britama is in accordance with the wishes and needs expected. The results showed the image company significantly effecting on loyalty because t arithmetic greater than t table that is 8.103 8805 1 9774 trust also significantly affect loyalty with the calculation of 5 167. The dominant variable affecting loyalty is trust seen from beta equal to 0 340 compared with corporate image with beta value 0 535. Based on the results of this study the proposed suggestion is that BRI is expected to improve its services quality and quality of its products. In addition to performing its services BRI must maintain professionalism and existing standards in order to improve the good experience for customers need further research by adding variables and research instruments to complete the shortcomings in this study.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 01 Aug 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/32074

Actions (login required)

View Item View Item