Pengaruh kepuasan upah terhadap komitmen organisasi melalui motivasi kerja (studi pada UD. Silvi-MN Paradila Lamongan) / Kristian - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh kepuasan upah terhadap komitmen organisasi melalui motivasi kerja (studi pada UD. Silvi-MN Paradila Lamongan) / Kristian

Kristian (2018) Pengaruh kepuasan upah terhadap komitmen organisasi melalui motivasi kerja (studi pada UD. Silvi-MN Paradila Lamongan) / Kristian. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Kristian 2015. Pengaruh Kepuasan Upah Terhadap Komitmen Organisasi Melalui Motivasi Kerja (Studi pada Karyawan Bagian Produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan). Skripsi. Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. I Nyoman Saputra M.Si. (II) Mohammad Arief M.Si. Kata Kunci Kepuasan Upah Motivasi Kerja Komitmen Organisasi Dalam persaingan dunia usaha yang sangat kompetitif kepemilikan karyawan yang memiliki motivasi kerja dan komitmen terhadap organisasi yang tinggi sangatlah penting. Untuk menciptakan karyawan dengan tingkat motivasi kerja dan komitmen organisasi yang tinggi salah satunya adalah dengan pemberian upah dengan sistem hasil. Salah satu perusahaan yang memiliki karyawan degan tingkat motivasi kerja dan komitmen organisasi yang tinggi adalah UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan hal ini ditunjukan dengan masa kerja semua karyawan bagian produksi pada perusahaan ini sudah lebih dari 10 tahun. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan 1). Untuk mengetahui deskripsi kepuasan upah motivasi kerja dan komitmen organisasi pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 2). Untuk mengetahui pengaruh positif secara langsung antara kepuasan upah terhadap motivasi kerja pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 3). Untuk mengetahui pengaruh positif secara langsung antara kepuasan upah terhadap komitmen organisasi pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 4). Untuk mengetahui pengaruh positif secara langsung antara motivasi kerja terhadap komitmen organisasi pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 5). Untuk mengetahui pengaruh positif secara tidak langsung antara kepuasan upah terhadap komitmen organisasi melalui motivasi kerja pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan. Penelitian ini termasuk penelitian berjenis explanatory research. Penelitian ini adalah penelitian populasi yaitu semua karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan yang berjumlah 46 orang. Analisis data menggunakan path analysis dengan bantuan program komputer SPSS Versi 16.0 for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Ada pengaruh positif secara langsung antara kepuasan upah terhada motivasi kerja pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 2). Ada pengaruh positif secara langsung antara kepuasan upah terhadap komitmen organisasi pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 3). Ada pengaruh positif secara langsung antara motivasi kerja terhadap komitmen organisasi pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan 4). Ada pengaruh positif secara tidak langsung antara kepuasan upah ii terhadap komitmen organisasi melalui motivasi kerja pada karyawan bagian produksi UD. SILVI-MN PARADILA Lamongan. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disarankan agar pihak perusahaan lebih memperhatikan masalah pemberian upah lebih tepat waktu perusahaan harus memberikan pelatihan yang lebih lagi perusahaan lebih mampu memberikan penghargaan atas prestasi kerja karyawan perusahaan harus mampu untuk lebih menumbuhkan rasa memiliki karyawan terhadap perusahaan. Bagi karyawan harus lebih mau ikut serta dalam mewujudkan tujuan perusahaan. Bagi peneliti lain yang akan meneliti hal yang sama hendaknya menggunakan pengembangan variabel-variabel yang lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Oct 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/32000

Actions (login required)

View Item View Item