Pengaruh green marketing terhadap keputusan pembelian mobil low cost green car Daihatsu Ayla (studi pada konsumen Daihatsu Jolo Abadi Malang) / Amireza Ardiansyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh green marketing terhadap keputusan pembelian mobil low cost green car Daihatsu Ayla (studi pada konsumen Daihatsu Jolo Abadi Malang) / Amireza Ardiansyah

Ardiansyah, Amireza (2017) Pengaruh green marketing terhadap keputusan pembelian mobil low cost green car Daihatsu Ayla (studi pada konsumen Daihatsu Jolo Abadi Malang) / Amireza Ardiansyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ardiansyah Amireza. 2017. Pengaruh Green Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Low Cost Green Car Daihatsu Ayla (Studi Pada Konsumen Daihatsu Jolo Abadi Malang). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Aniek Indrawati S.Si. M.M. (II) Dr. Titis Shinta Dhewi S.P. M.M. Kata kunci green marketing green product green price green place green promotion keputusan pembelian. Isu mengenai global warming telah menyadarkan masyarakat tentang bagaimana menyikapi isu global warming dengan bijak dengan menggunakan produk ramah lingkungan. Hal ini merupakan peluang perusahaan dalam menerapkan strategi pemasaran yang berorientasi lingkungan. Konsep green marketing mix merupakan strategi pemasaran dengan pendekatan terhadap isu lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui deskripsi green marketing dan keputusan pembelian konsumen di Daihatsu Jolo Abadi Malang (2) pengaruh secara parsial green marketing mix yang terdiri dari green product green price green place dan green promotion terhadap keputusan pembelian konsumen di Daihatsu Jolo Abadi Malang (3) pengaruh secara simultan green marketing mix yang terdiri dari green product green price green place dan green promotion terhadap keputusan pembelian konsumen di Daihatsu Jolo Abadi Malang (4) variabel dominan yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen di Daihatsu Jolo Abadi Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan merupakan penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pengguna Daihatsu Ayla yang melakukan pembelian di Daihatsu Jolo Abadi Malang dengan jumlah populasi terbatas atau finate population sejumlah 135 unit. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling sedangkan untuk penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Slovin diperoleh sampel sebanyak 101 responden. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuesioner tertutup dengan skala Likert yang terdiri dari 5 skala pilihan jawaban. Uji kelayakan instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan regresi linier berganda. Regresi linier berganda didahului uji asumsi klasik dan dilanjutkan dengan uji t dan uji F. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) konsumen mempersepsikan green marketing dan keputusan pembelian dengan baik (2) tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan green product terhadap keputusan pembelian (3) tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan green price terhadap keputusan pembelian (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan green place terhadap keputusan pembelian (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan green promotion terhadap keputusan pembelian (6) terdapat pengaruh secara simultan green marketing mix terhadap keputusan pembelian (7) green promotion merupakan variabel yang dominan mempengaruhi keputusan pembelian. Berdasarkan hasil dalam penelitian ini peneliti menyarankan (1) memberikan tambahan aksesoris pada interior mobil dengan penambahan kaca film audio mobil serta menyediakan pilihan velg racing (2) menetapkan harga jual yang wajar pada produk Daihatsu Ayla terbaru (3) menambah penunjuk arah dan iklan yang informatif mengenai letak dealer (4) mengikuti event-event otomotif atau mengadakan exhibition bersama komunitas Daihatsu Ayla (5) bagi peneliti selanjutnya perlu dikembangkan lagi variabel lain yang mempengaruhi keputusan pelanggan. Variabel yang dapat disarankan oleh peneliti antara lain kesadaran merek citra merek kepribadian merek popularitas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Jun 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31960

Actions (login required)

View Item View Item