Pengaruh citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian (studi pada pelanggan Distro Inspired Kota Malang) / Yosua Soedibyo - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian (studi pada pelanggan Distro Inspired Kota Malang) / Yosua Soedibyo

Soedibyo, Yosua (2016) Pengaruh citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian (studi pada pelanggan Distro Inspired Kota Malang) / Yosua Soedibyo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Soedibyo Y. 2016. Pengaruh Citra Merek dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Pada Pelanggan Distro Inspired Kota Malang). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Agus Hermawan M.Si GradDipMgt M.Bus. (II) Drs. H. Gatot Isnani M.Si. Kata kunci citra merek kualitas produk Persaingan yang ketat dibidang fashion khususnya usaha distro mengakibatkan banyak pengusaha yang menciptakan beragam inovasi demi menarik pembeli dan menjadi produk yang digemari banyak kalangan. Salah satu usaha untuk memikat konsumen diantaranya meliputi citra merek dan kualitas produk. Citra merek di sini sebagai identitas atas produk tertentu citra merek juga banyak dikaitkan responden atas kualitas produk yang didapat. Citra merek yang baik menunjukan kualitas produk yang baik pula begitu sebaliknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Deskripsi citra merek dan kualitas produk (2) Deskripsi keputusan pembelian (3) Pengaruh citra merek dan kualitas produk secara parsial terhadap keputusan pembelian pelanggan distro Inspired kota Malang (4) Pengaruh dominan antara variabel citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian pelanggan distro Inspired kota Malang.Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi berganda. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah citra merek (X1) dan kualitas produk (X2) sedangkan variabel terikatnya keputusan pembelian (Y). Populasi dalam penelitian merupakan seluruh pelanggan distro Inspired yang melakukan pembelian yang jumlahnya tidak diketahui secara pasti (infinite population). Sampel dalam penelitian ini sebesar 195 responden yang diperoleh dengan menggunakan rumus Cochran. Teknik sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling. Skala yang digunakan adalah skala Likert dengan lima pilihan jawaban sangat setuju (SS) setuju (S) cukup setuju (CS) tidak setuju (TS) sangat tidak setuju (STS). Sumber data dalam penelitian ini berasal dari data primer yang diperoleh dari responden dan data sekunder yang didapat dari pihak distro Inspired. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dokumentasi dan observasi. Uji kelayakan untuk instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas.Analisis data dalampenelitianinimenggunakananalisisstatistikdeskriptif ujiasumsiklasikdananalisisregresiberganda.Penelitianinimenggunakanujihipotesisyaituuji t secaraparsialdanmenggunakansumbanganefektif. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa (1) Citra merek pada pelanggan distro Inspired dapat diklasifikasikan baik (2) Kualitas produk pada pelanggan distro Inspired dapat diklasifikasikan baik (3) Keputusan pembelian termasuk dalam klasifikasi tinggi.Hasiluji asumsi klasik terdiri dari (1) Uji normalitas dengan melihat grafik P-P Plot of Regression Standardized Residual (2) Uji multikolinearitas yang dapat dilihat dari nilai Tolerance dan VIF (Variance Inflation Factor) pada model regresi (3) Uji heteroskedastisitas dengan melihat grafik scatterplot. Hasil uji asumsi klasik menunjukkan bahwa (1) Model regresi memenuhi asumsi normalitas terlihat dari titik menyebar di sekitar garis diagonal pada gambar grafik P-P Plot of Regression Standardized Residual. (2) Model regresi tidak terjadi gejala multikolinearitas. (3) Model regresi tidak terjadi masalah heteroskedastisitas terlihat pada gambar grafik scatterplot tidak membentuk pola dan menyebar secara acak di atas dan di bawah angka 0 pada sumbu Y. Berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa (1) Ada pengaruh positif dan signifikan antara citra merek terhadap keputusan pembelian (2) Ada pengaruh positif dan signifikan antara kualitas produk terhadap keputusan pembelian (3) Variabel Kualitas produk berpengaruhdominandenganpersentasesebesar 30 40%. HasildarinilaiR Square sebesar 55 30% yang menyatakanpengruhvariabelcitramerekdankualitasprodukterhadapkeputusanpembelian. Sedangkan sisanya sebesar 44 70% diduga dipengaruhi oleh variabel lain yang belum diungkap dalam penelitian ini seperti harga dan strategi diferensiasi. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan (1) Bagi pihak Distro Inspired Kota Malang harus mempertahankan dan mengembangkan citra merek serta kualitas produk secara optimal (2) Bagi peniliti selanjutnya sebaiknya perlu memperluas variabel lain yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian seperti harga dan strategi diferensiasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 01 Jun 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31802

Actions (login required)

View Item View Item